Merokok/boldsky.com
Health

Deretan Negara Dengan Jumlah Perokok Pria Terbanyak, Indonesia Nomor 1

Redaksi
Selasa, 22 Agustus 2023 - 12:27
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Penggunaan tembakau atau merokok masih menjadi penyebab utama kematian yang dapat dicegah.

Produk tembakau membuat penggunanya ketagihan dan sulit untuk berhenti karena adanya nikotin yang bersifat stimulan dalam daun tembakau.

Meskipun tingkat merokok global telah menurun dalam beberapa dekade terakhir, menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), tembakau membunuh lebih dari 8 juta orang setiap tahunnya, termasuk 1,3 juta non-perokok yang terpapar asap rokok.

Penggunaan tembakau memungkinkan penggunanya terpapar penyakit kanker paru-paru, kanker mulut, penyakit jantung, dan pembekuan darah.

Penggunaan tembakau juga meningkatkan risiko serangan jantung, stroke serta menyebabkan kerusakan gigi, gusi dan kulit keriput.

Di banyak negara Asia Selatan dan Asia Tenggara, tingkat merokok cenderung sangat tinggi untuk pria dan sangat rendah untuk wanita.

Berikut adalah 10 negara dengan persentase perokok pria tertinggi menurut data World of Statistics:

1. Indonesia: 70.5%
2. Myanmar: 70,2
3. Bangladesh: 60.6%
4. Chili: 49.2%
5. Tiongkok: 47,7%
6. Afrika Selatan: 46,8%
7. Yunani: 45,3
8. Sri Lanka: 43,2%
9. Malaysia: 42.7%
10. Thailand: 42.5%

Tingkat perokok di seluruh dunia

Di antara negara-negara dengan jumlah perokok tertinggi, ada sepuluh negara yang menonjol karena persentase perokok yang signifikan.

Berikut adalah 10 negara teratas dengan persentase perokok tertinggi 2023 berdasarkan data Wisevoter:
1. Nauru: 48.5%
2. Myanmar: 44.1%
3. Serbia: 39.8%
4. Papua Nugini: 39.30%
5. Timor Timur: 39.2%
6. Bulgaria: 39%
7. Lebanon: 38.2%
8. Indonesia: 37.6%
9. Latvia: 37%
10. Kroasia: 36.9% (Kresensia Kinanti)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro