Bisnis.com, JAKARTA - Pelantikan Presiden RI ke-8 Prabowo menuai respons menarik dari warganet yang menyaksikan lewat siaran online.
Respons ini ternyata tentang seorang pemuda berkacamata yang tersorot kamera televisi, dan mencuri perhatian kaum hawa. Setelah ditelusuri pemuda ini diketahui merupakan “Cucu Prabowo Subianto”.
Kyran Djiwandono yang memiliki nama lengkap Kyran Raphael Djiwandono salah satu cucu Prabowo Subianto dan merupakan anak dari Thomas Djiwandono, keponakan Prabowo Subianto. Ayah Thomas sendiri adalah Sudrajad Djiwandono.
Silsilah persaudaraan ini muncul sebab Thomas merupakan anak dari Kakak Perempuan Prabowo yaitu Biantiningsih Miderawati Djojohadikusumo. Kryan diketahui lahir pada tahun 2005 dan saat ini berusia 19 tahun.
Putra Thomas Djiwandono ini diketahui menempuh pendidikan sekolah menegah di JIS (Jakarta International School).
Berdasarkan berbagai sumber, Kyran saat ini tengah menempuh pendidikan tinggi di salah satu universitas luar negeri KCL (King’s Collage London).
Beberapa cuplikan videonya yang direkam lewat smartphone pada saat pelantikan bahkan sudah ditonton hingga jutaan views. Kyran juga mendapatkan julukan nyeleneh dari warganet yaitu “Harry Potter Lokal” sebab parasnya yang menghipnotis netizen khususnya kaum hawa.
Kyran juga memiliki 2 orang saudara yang belum diketahui identitasnya, tapi dalam profil Thomas Djiwandono diketahui Wakil Menteri Keuangan ini dikarunia 3 anak. Tampaknya Thomas memang tidak ingin mengekspose keluarganya sebab hal ini juga sama seperti ibu dari Kyran yang belum diketahui identitasnya.
Tidak banyak sumber yang mengungkapkan tentang Kyran, tetapi yang menarik bahwa ternyata beberapa anak pejabat memiliki paras yang menghipnotis kaum hawa.
Itulah beberapa fakta menarik dari Kyran Djiwandono, Cucu Prabowo Subianto.
Sementara itu, ayahnya yakni Thomas M. Djiwandono, biasa dipanggil Tommy, lahir di Jakarta, 7 Mei 1972. Tommy adalah anak pertama dari pasangan Soedradjad Djiwandono dan Biantiningsih Miderawati.
Ayahnya adalah mantan Gubernur Bank Indonesia yang kini mengajar di Nanyang Technological University, Singapura. Ibunya, Bianti, adalah kakak kandung Prabowo Subianto pendiri Partai Gerindra.Thomas juga merupakan cicit R.M Margono Djojohadikusumo, pendiri Bank BNI 46. Thomas sudah menikah dan dikaruniai tiga orang anak.
Dalam pendidikan, Thomas M. Djiwandono termasuk keluarga berpendidikan dan berada. Thomas sekolah di SMP Kanisius, Menteng, Jakarta. Dia kuliah di bidang studi sejarah di Haverford Colloge, Pennsylvania, Amerika Serikat dan mengambil master di bidang International Relations and International Economics di Johns Hopkins University School of Advanced International Studies, Washington, Amerika Serikat.
Kariernya dimulai sebagai wartawan magang di Majalah Tempo pada tahun 1993 dan pada tahun 1994 di Indonesia Business Weekly. Selain itu, Tommy pun pernah berkerja sebagai analisis keuangan di Whetlock NatWest Securities, Hong Kong.
Pada 2006, kariernya terus meningkat saat pamannya Hashim memintanya untuk membantu di Arsari Group dan dia menjabat sebagai Deputy CEO Arsari Group, perusahaan agrobisnis.
Sementara di politik, dia terlibat dalam partai Gerindra, Tommy juga pernah menjadi Caleg di Provinsi Kalimantan Barat. Kini dia menjadi Bendahara Umum Partai Gerindra. Ia pengendali kekuangan partai bentukan pamannya, Prabowo Subianto.
Selama Pilpres 2014, mengusung pasangan Prabowo-Hatta, peran Tommy sangat penting bagi Koalisi Merah-Putih (KMP) untuk kebutuhan logistik. Tommy sangat serius dan selalu mencatat aktivitas keuangan partai dengan sangat rapi. (Enrich Samuel K.P)