Relationship

SARI HUSADA Gandeng Ikatan Bidan Tingkatkan Kualitas Kesehatan Melalui Srikandi Award

Zulkarnaini Muchtar
Senin, 17 Desember 2012 - 15:54
Bagikan

JAKARTA--Sarihusada dan Ikatan Bidan Indonesia (IBI) berupaya meningkatkan peran bidan dalam bidang kesehatan, karena bidan menangani 60% kelahiran di Indonesia.

Upaya peningkatan peran bidan itu sudah dilakukan sejak empat tahun yang lalu. Tahun ini dilakukan melalui pelaksanaan program Pos Bhakti Bidan.

Terdapat 250 program yang sudah dilaksanakan dari 500 proposal yang masuk. Penghargaan dari pengabdian itu diwujudkan melalui Srikandi Award 2012.

Penghargaan itu diberikan kepada bidan-bidan pilihan yang telah mengabadikan dirinya bagi masyarakat dalam upaya menurunkan angka gizi buruk, angka kematian bayi/balita, untuk meningkatkan kesehatan ibu di Indonesia.

Pelaksanaan program tersebut, kata Yeni Fatmawati, Corporate Affairs dan Legal Director Sarihusada, dilaksanakan secara kontinyu sejak empat tahun yang lalu.

"Bidan yang terpilih dapat menjadi inspirasi bagi bidan lainnya," kata Yeni, menjelang pemberian penghargaan Srikandi Award di Balai Kartini, Senin  (17/12).

Pemilihan sosok bidan  yang menjadi inspiratif itu, katanya, dinilai dari program yang telah mereka laksanakan di daerah masing-masing. Pada tahun ini, kata Yetti Leoni M. Irawan, Sekjen Ikatan Bidan Indonesia, terdapat 250 program Pos Bhakti Bidan yang dijalankan di 18 provinsi.

Program tersebut diseleksi dari 500 proposal yang masuk ke panitia. "Kami memilih sembilan bidan dengan inisiatif terbaik," kata Yetty. (if)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro