Musik

Lady Gaga dan Eminem Akan Tampil di YouTube Music Award

Deliana Pradhita Sari
Rabu, 2 Oktober 2013 - 13:31
Bagikan

Bisnis.com, INGGRIS — YouTube akhirnya mengadakan acara penghargaan musik di bawah naungannya sendiri. Berdasarkan situs resmi YouTube, YouTube Music Award akan menjadi ajang penghormatan bagi sejumlah artis dan beberapa lagu yang telah berhasil menjadi hits tahun lalu.

Lady Gaga dan Eminem akan membuka pertunjukan pada acara yang akan berlangsung di New York pada 3 November 2013.

Para nominasi akan dipilih berdasarkan video yang telah ditonton dan diposting oleh beberapa pengunjung situs YouTube pada tahun lalu.

Para pengguna akun kemudian diminta untuk memilih pemenang dengan cara memposting para nominasi ke beberapa media sosial.

Acara pemilihan tersebut akan disiarkan langsung secara online dibarengi dengan pengumuman para nominasi pada 17 Oktober 2013.

Hari-hari menjelang acara penghargaan, para nominasi akan membagikan musik, video, parodi, konser, wawancara dan video fans ke situs YouTube.

Pada malam penghargaan itu sendiri, beberapa artis dan kontributor YouTube yang paling terkenal diantaranya Lindsey Stirling dan Cdza akan ikut berperan dalam pertunjukan dan kolaborasi musikal di beberapa negara.

Selain diadakan di New York,pertunjukan tersebut juga akan berlangsung di Seoul, Moscow, London dan Rio de Janeiro.

YouTube Music Award akan dipandu oleh aktor Amerika Jason Schwartzman.

Spike Jones, lelaki yang menyutradarai film Where The Wild Things Are sekaligus video dokumenter The Chemical Brothers dan Bjork, akan menjadi creative director pada ajang YouTube Music Award. (BBC)

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Fatkhul Maskur
Sumber : BBC
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro