Ilustrasi/www.sherlockholmesonline.org
Entertainment

Film Lama Sherlock Holmes yang Hilang Ditemukan

Deandra Syarizka
Senin, 6 Oktober 2014 - 12:59
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Film bisu tentang Sherlock Holmes pada 1961 yang sudah lama hilang akhirnya ditemukan oleh Cinematheque Francaise yang telah bergabung dengan Festival Film San Fransisco untuk membuat restorasi digital terhadap film-film lama.

Hasil restorasi ini akan ditayangkan di Eropa pada Festival Film Restorasi Cinematheque Francais pada Januari 2015, dan premiernya di Amerika akan digelar di San Fransisco Silent Festival pada Mei 2015.

Film tersebut disutradarai oleh Arthur Berthelet dan diproduseri oleh Essanay Studios di Chicago, juga dibintangi oleh William Gillette, aktor film dan teater Amerika yang terkenal di abad ke-19 dan awal abad ke-20-an yang sering memerankan Sherlock Holmes di panggung teater.

Dia disebut turut membantu menaikkan popularitas salah satu ucapan terkenal Holmes kepada sahabatnya, Dr. Watson yaitu “Oh, this is elementary, my dear fellow”. Pada waktu ketika filmnya sedang melalui proses pengambilan gambar, Gillete dianggap sebagai salah satu orang yang bisa menginterpretasikan karakter Sherlock Holmes.

Film produksi Essanay yang baru ditemukan kembali ini menjadi satu-satunya saksi bisu penampilan Gillete sebagai Holmes dan juga merupakan satu-satunya film besutan Gillete yang pernah dibuat. Film itu memuat setting terkenal pertunjukan teater Gillete tentang Holmes – serangan balik detektif bersama Profesor Moriarty, aksi penyelamatan dirinya dari Stepney Gas Chamber dan aksi tur de force deductions—yang menggambarkan bagaimana Gillete memerankan tokoh karangan Arthur Conan Doyle dari serial “A Scandal in Bohemia” hingga “The Final Problem”

“Akhirnya kita bisa menyaksikan penampilan dari aktor pertama yang memerankan Sherlock Holmes. Kita juga bisa melihat di mana Holmes mendatang seperti Rathbone, Brett, Cumberbatch dan masih banyak lainnya berasal. Sejauh ini, belum ada aktor yang bisa memainkan Holmes sebaik Gillete,” ujar editor restorasi sekaligus anggota Baker Street Irregular Russel Merritt.

Versi film yang ditemukan oleh Cinematheque Francais ini masih dalam bentuk negatif film dan mengandung judul dalam Bahasa Perancis, dan juga dalam bentuk warna. Dalam rilis yang diterbitkan Essanay disebutkan bahwa biasanya film yang dirilis diproduksi dalam hitam-putih, maka adanya warna dalam film ini mungkin ditujukan untuk distribusi di negara Perancis pada masa itu.

Restorasi digital yang telah dimulai oleh San Fransisco Silent Film Festival dan Cinematheque Francais adalah kerja sama ketiga yang terjadi di antara kedua organisasi tersebut dan didukung oleh beberapa individu yang peduli dari Amerika Serikat dan Inggris.

 “Ini adalah privilege yang sangat mengagumkan untuk bekerja dengan pita film yang telah hilang sejak lama. Sherlock Holmes karya William Gillete telah terbukti yang terbaik dan kesan saya terhadap footage membuktikan sisi magnetis Gillete. Audiens akan sangat terkejut ketika mereka menyaksikan Sherlock Holmes yang sebenarnya tampil di layar untuk pertama kalinya, “ ujar Presiden SSTF Robert Byrne.

Penulis : Deandra Syarizka
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro