Bisnis.com, TANGSEL-Pusat wisata kuliner terbesar dan terlengkap di selatan Jakarta, Eat Republic di Kawasan South City, Cinere Pondok Cabe, Tangerang Selatan makin diminati sebagai tempat berkumpul keluarga maupun teman.
Wiraland Property Group, perusahaan pengembang central business district (CBD) South City, mengalokasikan investasi hampir Rp10 miliar untuk membangun pusat kuliner Eat Republic di atas lahan seluas 1 hektar guna menyediakan lebih dari 700 menu masakan.
Anke Dwi Saputro, Marketing Communications Wiraland Property Group, menjelaskan desain bangunan pusat wisata kuliner itu bercorak Indonesia Tempo Doeloe, yang cukup nyaman dan menyenangkan untuk berkumpul bersama keluarga maupun teman.
“Pusat wisata kuliner Eat Republic cocok untuk menjadi social hub, tempat berkumpul keluarga atau teman, misalnya untuk nongkrong, arisan atau menerima tamu di luar rumah,” katanya, Kamis (23/4/2015).
Menurutnya, puncak peresmian beroperasinya Eat Republic di Jl Diamond Ring Road Kawasan CBD South City, Cinere, Pondok Cabe, di depan Bandar Udara Pondok Cabe, Tangsel, akan dilaksanakan pada akhir pekan ini.
Sementara itu Agus Saepudin, General Manager Eat Republic Wiraland Property Group, menjelaskan Eat Republic merupakan pusat kuliner terbesar di selatan Jakarta itu bertujuan untuk mengangkat perekonomian warga Tangsel, Depok, Jakarta Selatan dan sekitarnya.
“Sebanyak 36 usaha besar dan 30 usaha kecil berupa gerobak menyajikan sebanyak 700 menu masakan dengan sebagian besar mencapai 90% adalah menu nusantara dan 10% menu Asia,” ujarnya