Susu/actions.sumofus.org
Fashion

FrieslandCampina Raih Asia-Pasific Stevie Awards 2015

Ipak Ayu H Nurcaya
Kamis, 14 Mei 2015 - 13:10
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - FrieslandCampina berhasil meraih Gold Stevie® Award untuk ‘Corporate Social Responsibility Program of the Year’ pada Asia-Pacific Stevie Awards 2015. Penghargaan bisnis ini diberikan atas kontribusi FrieslandCampina terhadap masyarakat melalui kampanye edukasi nutrisi Drink.Move.BeStrong.

Kampanye ini merupakan sebuah program aktivasi regional dan kampanye advokasi terintegrasi yang bertujuan untuk mengantisipasi dua kendala utama malnutrisi pada anak-anak di wilayah Asia Tenggara. Berkolaborasi dengan sejumlah pemangku kepentingan termasuk sekolah, tenaga pendidik, orang tua dan lembaga pemerintahan, kementerian dan Junior NBA.

Drink Move BeStrong mendorong anak-anak untuk mengkonsumsi satu gelas susu setiap hari dan berolah raga selama satu jam perhari di luar ruangan. Kampanye ini kini berlangsung di Indonesia, Malaysia, Thailand, Vietnam dan Filipina. Chief Operating Officer Consumer Products Asia, Mr. Piet Hiliarides mengatakan kebanggaannya atas penghargaan ini.

“Saya sangat bangga atas kemenangan kami dalam Asia-Pacific Stevie Awards 2015. Gold Award merupakan bentuk penghargaan atas kontribusi dan upaya keras tim dan mitra kami dalam mengatasi dan meningkatkan kepentingan akan isu sosial yang mempengaruhi jutaan orang di wilayah Asia Tenggara,” katanya.

Pada tahun 2012, FrieslandCampina menyelenggarakan studi gizi dengan menggandeng South East Asia Nutrition Survey yang mengamati hampir 17.000 anak di bawah usia 12 tahun dari Malaysia, Thailand, Vietnam dan Indonesia. Hasil studi ini menunjukkan kecenderungan akan gizi rendah dan berlebih, kekurangan gizi penting seperti kekurangan kalsium, Vitamin D dan zat gizi mikro lainnya.

Dengan keyakinan akan kebaikan susu dalam membantu memenuhi kebutuhan gizi anak, dan olahraga sebagai sarana untuk mendukung aktivitas, Drink.Move.BeStrong merupakan pesan yang dirancang untuk mendorong anak-anak menjadi lebih sehat dan menjalani gaya hidup yang lebih aktif.

Pesan ini disebarkan pula secara luas di Indonesia oleh Frisian Flag Indonesia sebagai anak perusahaan dari FrieslandCampina dengan menyelenggarakan kampanye GERAKAN NUSANTARA (MiNUm Susu TiAp Hari uNTuk Anak CeRdas Aktif IndonesiA), sebuah bentuk kegiatan CSR yang bertujuan untuk peningkatan gizi anak guna mencapai tumbuh kembang yang optimal.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro