Roti cane/resep123.com
Kuliner

3 Makanan Yang Wajib Dicicip di Food Bazaar BSD ICE

Dini Hariyanti
Kamis, 6 Agustus 2015 - 07:44
Bagikan

1. Roti Cane

Ada berbagai variasi menu dari roti cane, salah satu paling familiar adalah cane kuah kari. Roti cane besutan Martabak Kubang termasuk yang paling terkenal. Dengan mengeluarkan Rp15.000, Anda bisa mendapatkan seporsi roti cane kuah kari.

Cane versi Martabak Kubang sampai dengan 9 Agustus 2015 bisa Anda ditemui di gedung Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City, Tangerang Selatan. Sembari berakhir pekan menikmati aneka pameran di ICE tak ada salahnya coba melipir kedai Martabak Kubang di Food Bazaar, Hall 9 ICE BSD.

Martabak Kubang hanya salah satu di antara lebih dari 30 kedai makanan maupun minuman yang Bisnis temui di Food Bazaar ICE yang berlangsung sejak 1 Agustus 2015. Kunjungan ke gedung ICE sengaja hendak menyambangi pusat kuliner ini.

Dari sekian banyak makanan yang ada, Bisnis memutuskan membeli roti cane kuah kari sebagai hidangan pembuka. Melihat sekilas kentalnya kuah kari dan cane yang garing, selera makan lebih tergugah. Pada kunyahan pertama, aroma daging kambing dari kuah kari lansung merebak di mulut.

Uniknya, meskipun kental, tetapi menyantap roti cane tersebut tidak membuat perut langsung penuh. Justru rempah-rempah yang melekat di dalam mulut cenderung memicu lebih bernafsu menyantap hidangan lainnya.

Sentuhan rasa asin cane jadi pas dengan paduan olesan mentega saat proses menggoreng. Rotinya kering tetapi tidak sampai kriuk. Cobalah untuk tidak terlalu membanjiri sepotong cane dengan kuah kari, Anda bisa merasakan dengan jelas gurihnya si roti dengan pedas rempah kuah.

Sedikit tips untuk menikmati si cane agar pas jadi hidangan pembuka, cobalah menyantap satu porsi untuk dua orang. Cara ini menjaga agar perut tidak seketika kenyang melainkan semata untuk menggugah nafsu makan.

Penulis : Dini Hariyanti
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro