Gereja Blenduk, salah satu bangunan di wilayah Kota Lama Semarang/blog.djarumbeasiswaplus.org
Travel

Revitalisasi Kota Lama, Pemkot Semarang Siapkan Rp98 Miliar

Fatia Qanitat
Minggu, 10 Januari 2016 - 16:06
Bagikan

Bisnis.com, SEMARANG--Sebanyak Rp98 miliar disiapkan pemerintah kota Semarang untuk revitaliasi Kota Lama.

Hal itu dilakukan seiring niat Pemkot Semarang, Pemprov Jawa Tengah, dan Pemerintah pusat untuk membuat kawasan di sisi utara Kota Semarang itu menjadi salah satu destinasi wisata di Kota Semarang.

Seperti dikutip dalam laman resminya pada Minggu (10/1/2016), Dinas Bina Marga bersiap memulai perbaikan jalan dan menambah interior jalan di kawasan Kota Lama.

"Pada 2016, terdapat anggaran sebesar Rp68 miliar untuk perbaikan Jalan Merak serta Rp30 miliar untuk perbaikan Jalan Mpu Tantular," ujar Pj Walikota Semarang Tavip Supriyanto.

Sumber dana tersebut diperoleh dari APBD kota, provinsi, maupun dari pemerintah pusat.

Dia menjabarkan, saat ini dari 100 bangunan, baru 47% yang sudah teridentifikasi dan akan mulai ditata. Selain itu, pihaknya juga akan melakukan pembatasan tonase sebagai langkah pemeliharaan jalan.

Gubernur Jateng Ganjar Pranowo mengatakan revitalisasi tersebut memerlukan partisipasi dari para pemilik gedung.

"Targetnya adalah tertata kawasannya, teridentifikasi kepemilikannya, serta terdapat pembentukan sektor dalam perencanaan per wilayah," katanya.

Penulis : Fatia Qanitat
Editor : Saeno
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro