Gaya vintage Shu Qi dalam film All You Need is Love/Istimewa
Fashion

5 Inspirasi Gaya Vintage Shu Qi dalam Film All You Need is Love

Andhina Wulandari
Kamis, 12 Mei 2016 - 14:50
Bagikan

5. Gaya vintage dengan sentuhan modern

Anda juga bisa memberi sedikit sentuhan modern dalam gaya vintage, seperti yang dilakukan Shu Qi. Blus berlengan kupu-kup dengan motif floral berwarna putih-ungu tampak serasi dengan bawahan berwarna krem.

Penampilannya pun tampak simpel dan fresh dengan riasan wajah yang minimal, sedangkan tatanan rambutnya dibuat sedikit ikal lalu diikat setengah.

Tak lupa, Shu Qi menambah sedikit sentuhan aksesori berupa gelang yang ditumpuk dalam warna kontras.

 

All You Need is Love bercerita tentang Fen Fen (Shu Qi) yang pergi jauh dari rumahnya di China, karena dipaksa oleh keluarganya untuk menikah. Ia pun mencari sebuah tempat yang terinspirasi dari lagu yang dikagumi almarhumah ibunya. Mengharapkan sebuah akomodasi mewah yang sudah ia pesan di internet, Fen Fen merasa heran bahwa ia malah mendapatkan sebuah villa ‘Bed &Breakfast’ rapuh, yang dimiliki oleh Wu Si-shan (Richie Jen).

Meski sempat berniat untuk meninggalkan pulau yang indah tersebut, Fen Fen justru menemukan cinta sejati yang tak ia duga sebelumnya. Penasaran dengan kisah Fen Fen? Atau justru penasaran dengan penampilan cantik Shu Qi? Tonton saja film ini, yang tayang perdana pada Minggu, 29 Mei 2016 pukul 20.00 WIB di saluran TV berbayar, Celestial Movies.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro