2. Sedih dan ingin menangis
Ada saja hal-hal yang bisa membuat Anda sedih, baik itu urusan pribadi maupun urusan di kantor. Kalaupun Anda ingin sedih dan menangis, jangan melakukannya di depan rekan kerja apalagi atasan.
Anda bisa pergi sebentar ke kamar mandi dan menangislah, tapi setelah itu tegarkan diri Anda lalu kembali bekerja.
Apabila kesedihan itu berkaitan dengan urusan kantor, setelah diri Anda tenang coba bicarakan hal itu kepada orang yang bersangkutan.