Nia Dinata, sutradara film dan juri di Viu Female Story Festival 2017./Antara-Nanien Yuniar
Entertainment

Lima Penulis Naskah Inspiratif Menangi Viu Female Story Festival

Ramdha Mawaddha
Kamis, 4 Mei 2017 - 18:23
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Vuclip belum lama ini mengumumkan lima pemenang Viu Female Story Festival 2017. Viu Female Story Festival adalah festival cerita perempuan tahunan pertama di Indonesia.

Festival ini bertujuan mendorong bakat muda Indonesia untuk membawa bakat menulis mereka ke tingkat profesional dan membuka pintu kesempatan di industri film dengan bekerjasama dengan nama-nama terkenal seperti sutradara Nia Dinata dan Lucky Kuswandi.

Diumumkan pada 24 Maret tahun ini, Viu Female Story Festival 2017 mendapat tanggapan yang sangat antusias dari seluruh Indonesia. Langkah pertama penjurian yang dilakukan adalah menyeleksinya untuk 100 cerita terbaik.

"Dengan bimbingan dari nama-nama besar seperti Nia Dinata dan Lucky Kuswandi, dan kesempatan untuk terlibat dalam proses pembuatan naskah original production Viu Indonesia, saya percaya bakat-bakat ini akan memiliki masa depan yang cerah di industri ini," kata Myra Suraryo, Head of Marketing and Ad Sales Viu Indonesia dalam siaran pers pada Kamis (4/5/2017).

Setelah proses penjurian yang ketat, diumumkan lima pemenang Viu Female Story Festival 2017, yaitu Hestin Nurindah Lestari (Lumajang, Jawa Timur, Sorrow in Paris) Nadya Ratu Santoso (Bandung, Jawa Barat, PMS), Isyana Artharini (DKI Jakarta, Gerbong Khusus Perempuan) Reinhard Samuel Maychaelson (DKI Jakarta, The Searching Girl) dan Miftaahul Jannah (DKI Jakarta, Puan).

"Kita membaca banyak cerita inspiratif dan unik, dan semua tentang perspektif perempuan Indonesia. Kriteria pemilihan pemenang termasuk ide dan tema cerita, gaya penulisan, alur bahasa serta pengembangan karakter," kata Nia Dinata, sutradara film dan juri di Viu Female Story Festival 2017.

Semua pemenang akan mengikuti sesi workshop selama 10 hari di Jakarta bersama dengan Nia Dinata dan Lucky Kuswandi.

Selama workshop, Nia dan Lucky akan berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam produksi film, serta proses penulisan naskah. Hal ini akan membekali peserta untuk karir profesional di industri perfilman.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro