Piala Citra/Istimewa
Entertainment

FFI 2017 : Begini Komentar Para Juri

Ilman A. Sudarwan
Rabu, 25 Oktober 2017 - 06:12
Bagikan

BIsnis.com, JAKARTA - Proses penjurian Festival Film Indonesia (FFI)  2017 hampir memasuki tahap akhir. Sebanyak 75 orang juri yang terdiri dari perwakilan juri dari asosiasi dan komunitas film, dan juri mandiri telah menonton seluruh film sejak 10 sampai 24 Oktober 2017.

Mereka menonton sebagian film-film tersebut secara dalam jaringan (daring) dengan mengharuskan mereka log in ke sebuah akun yang mencatat secara jelas apa yang sudah dan belum mereka tonton. Ada beberapa kriteria yang mereka nilai setelah menonton secara daring.

Di luar sistem daring tersebut, beberapa film juga harus ditonton secara langsung di beberapa bioskop yang bekerja sama dengan FFI 2017. Film-film yang dimaksud adalah film yang berada dalam kategori film terbaik, penata sinematografi terbaik, dan penata suara dan visual efek terbaik.

Keragaman genre dan gagasan menjadi kesimpulan awal dari beberapa juri yang hadir dalam konferensi pers di Jakarta, Selasa (24/10/2017). Salah satu juri dari asosiasi profesi, Donny Damara mengatakan film-film yang dinominasikan sungguh beragam.

"Tema-temanya semakin beragam saat ini. Menurut saya ini adalah sebuah nafas baru untuk perfilman kita. Selain itu juga secara teknik dan profesionalisme cukup berbeda, jauh lebih baik," katanya.

Senada dengan Donny, Niniek L. Karim yang menjadi perwakilan juri dari PARFI 1956 juga megatakan bahwa keragaman adalah kekayaan Indonesia, dan tidak banyak orang yang menyadari keragaman tersebut sebagai kekayaan. Beragamnya film-film yang dinominasikan menurutnya menunjukkan kekayaan Indonesia dalam sisi keberagaman dan kemajemukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Nancy Junita
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro