Film Pengabdi Setan/Antara
Entertainment

Sukses di Indonesia, Pengabdi Setan Merambah Bioskop Internasional

Ilman A. Sudarwan
Minggu, 5 November 2017 - 17:15
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Film horor Pengabdi Setan karya sutradara Joko Anwar punya dua kabar gembira sekaligus.

Pertama soal jumlah penonton mereka di Indonesia, dan kedua soal rencana penayangan film ini di luar negeri.

Film reboot yang pertama kali tayang pada 28 September lalu ini sejauh ini telah menembus angka 4 juta penonton. Jumlah ini didapatkan dari akun instagram @film_Indonesia.

Dengan jumlah tersebut, Pengbdi Setan resmi menjadi film horor terlarus sepanjang masa.

Film ini mengalahkan film horor lainnya yang ditayangkan di tahun 2017 seperti Danur, Jailangkung, The Doll 2. Film lain yang juga dikalahkannya adalah film Kuntilanak yang rilis pada tahun 2006.

Dengan jumlah penonton sebanyak itu, Pengabdi Setan juga berpotensi menggeser Warkop DKI Reborn: Jangkring Bos! Part 2 yang sejauh ini telah ditonton 4,083 orang.

Kabar menggembirakan lainnya adalah film ini juga akan segera tayang di 26 negara di luar Indonesia.

Beberapa negara yang dimaksud antara lain Amerika, Inggris, Kanada, Australia, Selandia Baru, Jerman, Austria, Swiss, Polandia, Jepang, dan Taiwan.

Di samping itu juga ada beberapa negara amerika latin yang masuk daftar untuk menggenapkan jumalh 26 negara.

Nantinya film Pengabdi Setan akan ditayangkan dengan judul sedikit berbeda, yakni Satan's Slave.

Pengubahan ke dalam bahasa Inggris tersebut sengaja dilakukan untuk menyesuaikan pasar internasional.

Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro