Joox/joox.com
Fashion

JOOX VIP Kini Bisa Diakses Pakai Pulsa

Ilman A. Sudarwan
Rabu, 7 Februari 2018 - 07:15
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Layanan music streaming kenamaan JOOX dan perusahaan teknologi seluler Fortumo mengumumkan kerja sama untuk menghadirkan layanan carrier billing di Indonesia.

Seluruh pengguna ponsel prabayar dan pascabayar Indosat Ooredoo 3 dan Smartfren dapat berlangganan JOOX VIP langsung melalui telepon seluler dengan biaya yang akan masuk dalam tagihan bulanan atau dapat langsung dipotong pulsa.

Senior Director of Business Development, International Business Group, Tencent Benny Ho, mengungkapkan bahwa pihaknya sangat antusias atas kerja sama dengan Fortumo ini. “Kami yakin ini merupakan langkah maju yang signifikan dalam mempromosikan permintaan, musik legal, melalui kolaborasi dengan metode pembayaran terdepan yang digunakan oleh jutaan orang Indonesia," tuturnya sebagaimana dikutip dari siaran pers pada Selasa (6/2/2018).

Sementara itu, Vice President Global Business Development Fortumo Andrea Boetti mengakui perkembangan layanan konten entertainment memang berkembang pesat di Asia Tenggara.

"Layanan streaming berhasil mengembangkan basis pengguna mereka di kawasan ini, namun mengubah pengguna menjadi pelanggan sulit dilakukan dengan metode pembayaran tradisional. Kami sangat antusias untuk bermitra dengan JOOX karena mereka memiliki strategi yang sangat sukses dan terlokalisasi dan kami berharap dapat mendukung pertumbuhan pendapatan mereka di Indonesia dan pasar lainnya," tambahnya.

Di Indonesia sendiri hanya 2% populasi yang memiliki kartu kredit. Jumlah tersebut tak sebanding dengan jumlah 53% orang di Indonesia yang sudah memiliki ponsel pintar. Padahal, selama ini banyak aplikasi penyedia konten yang masih meminta pembayaran melalui kartu kredit. Di sisi lain, artinya banyak pengguna ponsel pintar yang belum punya akses pembayaran konten.Pembelian langsung menggunakan pulsa diharapkan dapat menjadi alternatif melakukan pembayaran.

Menurut data dari SuperData Research, Di Indonesia saat ini akun operator penagihan menyumbang 18,6% dari semua transaksi game digital dibandingkan dengan kartu kredit dan debit dengan pangsa pasar 18,1%.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro