Bisnis.com, JAKARTA - Bergaun merah penyanyi asal Amerika Serikat Vanessa Williams tampil di ajang Jakarta International BNI Java Jazz Festival 2018 di BNI Stage, JI Expo Kemayoran, Jakarta, Jumat (2/3/2018) malam.
Vanessa mengawali aksi panggungnya dengan membawakan lagu berjudul Comfort Zone. Dengan suara khasnya, Vanessa begitu bersemangat membawakan lagu yang dirilis pada 1991 ini. Dia seolah tidak ingin mengecewakan penonton yang hadir.
"Saya merasa senang berada di sini," katanya usai menyanyikan lagu tersebut.
Selain Comfort Zone, Vanessa menghibur ratusan penonton dengan lagunya yang berjudul Love Is.
Melalui lagu ciptaan Tonio K, Michael Caruso, dan John Keller ini, Vanessa mengajak para penonton bernostalgia ke era 90-an saat lagu tersebut dirilis pada 1993.
Usai menuntaskan lagu tersebut, Vanessa mengatakan, lagu berikutnya merupakan original soundtrack untuk film animasi Pocahontas (1995) garapan Walt Disney Pictuters. Colors of the Wind," kata Vanessa.
Para penonton pun langsung bersorak dan bertepuk tangan. Nampaknya, lagu yang meraih Best Original Song Academy Award pada 1995 dan Golden Globe itu ditunggu-tunggu penonton.
Saat menyanyikan lagu itu, Vanessa tampil sempurna. Suara emasnya seakan tidak berubah dari waktu ke waktu. Wajar bila Vanessa menjadi bintang utama di hari perdana Java Jazz Festival 2018 ini.
Save The Best for Last pun menjadi lagu pamungkas aksi Vanessa di atas panggung. Lagu ini merupakan lagu hits yang pada masanya pernah merajai tangga lagu dunia era 90-an.