Pisang/Reuters
Health

Tips Membuat Masker Dari Buah Pisang Dan Madu Untuk Kulit Wajah Kering

Nur Faizah Al Bahriyatul Baqiroh
Rabu, 13 Juni 2018 - 06:02
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA--Kebanyakan orang yang memiliki masalah dengan kulit kering sering mengeluh karena meskipun mereka sudah menggunakan moisturizer kondisi kulit mereka tidak kunjung membaik.

Kulit kering membutuhkan perawatan dan perhatian tambahan. Pengelupasan yang teratur, toning dan pelembab yang kuat adalah suatu keharusan untuk kulit kering.

Masker wajah yang secara khusus untuk perawatan kulit kering dapat membantu memperbaiki kesehatan kulit secara keseluruhan dan menambah kelembapan.

Untuk itu, berikut adalah tips dari Boldsky.com cara membuat masker alami dari pisang dan madu guna mengatasi masalah kulit kering Anda.

Bahan;

Setengah Potongan Pisang Matang
1 Sendok Makam Madu
1 Sendok Teh Minyak Zaitun

Cara Membuatnya;

Pertama, hancurkan setengah dari pisang matang.
Kedua, tambahkan madu dan minyak zaitun lalu aduk rata, sehingga membentuk pasta yang halus.
Ketiga, Oleskan ke seluruh wajah dan biarkan selama 10 menit.
Terakhir, Bilas dengan air.

Disarankan untuk menggunakan masker ini satu atau dua kali dalam seminggu.

Masker ini berguna karena kandungan buah pisang yang memiliki sifat melembabkan dan anti-penuaan yang hebat. Ketika dikombinasikan dengan madu dan minyak zaitun, yang merupakan emolien yang bagus, masker wajah pisang ini akan sangat melembabkan dan memperbaiki kulit Anda.

Sumber: https://www.boldsky.com/beauty/2018/diy-banana-and-honey-face-pack-for-dry-skin-123175.html

 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro