Boyband Korea Selatan BTS atau Bangtan Boys/Istimewa
Entertainment

Setelah 6 Tahun Kerja Keras, Grup Band Korea BTS Ambil 'Cuti Panjang'

Hadijah Alaydrus
Senin, 12 Agustus 2019 - 17:30
Bagikan

Bisnis.com, BANDUNG--Boy band papan atas Korea Selatan, BTS, akan mengambil 'cuti' libur panjang setelah enam tahun banting tulang mempromosikan sejumlah lagu hits di kancah global.

Atas keputusan tersebut, manajemen Big Hit Entertainment meminta para pengemar untuk menghormati rencana tersebut dan menghormati privasi mereka jika tidak sengaja bertemu anggota BTS yang tengah berlibur.

Band, yang telah memimpin gelombang musik pop Korea (Hallyu wave), telah berhasil menjangkau pasar global dengan tiga album yang berhasil menduduki peringkat pertama di tangga lagu Billboard dalam waktu kurang dari setahun, serta mendapatkan nominasi Grammy 2019 dan berhasil menyelesaikan konser dari Los Angeles ke Paris tahun ini.

Big Hit Entertainment mengungkapkan tujuh anggota band tersebut akan mengambil liburan panjang pertama mereka sejak debut band pada tahun 2013.

"Periode istirahat ini akan menjadi kesempatan bagi para anggota BTS, yang tanpa henti bekerja keras sejak debut, untuk mengisi ulang dan mempersiapkan diri untuk memperbarui tampilan sebagai musisi dan pencipta lagu ke depannya," ujar manajamen Big Hit Entertainment.

Big Hit memastikan BTS akan kembali dengan kondisi yang lebih segar dan siap membalas perhatian para pengemarnya. BTS masuk ke pasar AS pada tahun 2017 dan menjadi grup Korea pertama yang memenangkan penghargaan musik Billboard.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Hadijah Alaydrus
Editor : Rustam Agus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro