Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto, Selasa (14//4/2020), memberi keterangan di BNPB, Jakarta. JIBI/Bisnis-Nancy Junita
Health

Update Corona Indonesia: Pasien Sembuh Bertambah, Jangan Lupakan Ancaman DBD

Nyoman Ary Wahyudi, Rayful Mudassir
Kamis, 16 April 2020 - 16:25
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Hari ini pemerintah mencatat jumlah akumulasi pasien sembuh lebih banyak dari pasien yang meninggal akibat infeksi virus Corona. Namun, masyarakat diingatkan untuk waspada menghadapi ancaman deman berdarah dengue. 

Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 Achmad Yurianto mengingatkan agar masyarakat mewaspadai ancaman demam berdarah.

"Ancaman DBD secara klasik akan muncul, mari bersama tetap di rumah dan menjadi juru pemantau jentik untuk setiap rumah masing-masing. Pastikan pemberantasan sarang nyamuk kita laksanakan," ujar Yuri dalam video conference, Kamis (16/4/2020).

Sementara terkait perkembangan penanganan virus Corona, Yuri menyebutkan sejumlah data. Disebutkan bahwa akumulasi pasien sembuh per hari ini mencapat 202 pasien. Jumlah tersebut terdiri atas pasien sembuh  di jatim 86 orang, Sulsel 42 pasien, Bali 32 pasien, Jabar 28 pasien, dan provinsi lainnya.Dengan begitu jumlah pasien sembuh secara keseluruhan mencapai 548 orang.

Sementara itu penambahan kasus positif 368 orang sehingga total menjadi 5.516 kasus. Adapun pasien meninggal pada hari ini bertambah 27 sehingga total menjadi 496 orang.

Yuri berpesan agar kita melawan Covid dengan meningkatkan imunitas diri.

"Sabar dan tenang, istirahat cukup teratur, tidak panik, dan jaga kegembiaraan di keluarga. Kita harus bekerja sama dari pusat ke daerah sampai ke keluarga. tetap berada di rumah mari lakukan aktivitas keluarga di rumah," ujar Yuri. 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro