Pesawat Lion Air mendarat di Bandara Sultan Hasanuddin Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (11/6)./JIBI-Paulus Tandi Bone
Travel

Ini Alasan Kenapa Badan Pesawat Kebanyakan Berwarna Putih

Jessica Gabriela Soehandoko
Selasa, 10 Agustus 2021 - 13:13
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pernahkah Anda sering bertanya-tanya mengapa pesawat di dunia dominan berwarna putih?

Jika warna pesawat memiliki warna selain putih, seringkali warna yang menjadi dasar atau menjadi dominan adalah warna putih.

Lalu, pernahkah Anda berpikir mengapa pesawat tidak dicat dengan warna lainnya? Pada faktanya, warna putih pada kebanyakan pesawat memiliki fungsi yang sangat penting baik dari sisi keamanan ataupun dari sisi biaya.

Berikut alasan mengapa kebanyakan badan pesawat di cat berwarna putih dilansir dari Finavia.fi:

1. Memantulkan sinar matahari

Fungsi badan pesawat di cat berwarna putih atau warna terang adalah untuk memantulkan sinar matahari. Hal ini untuk menghindari badan pesawat terbang menjadi panas, yang dapat menyebabkan potensi kerusakan dari radiasi sinar matahari, baik saat terbang ataupun saat diparkir di landasan pacu.

2. Tidak luntur

Disaat pesawat terbang di ketinggian, pesawat akan terkena berbagai kondisi atmosfer. Hal ini dapat menyebabkan warna di badan pesawat akan memudar seiring waktu sehingga memerlukan pengecatan ulang. Di sisi lain, pesawat yang dicat putih atau dengan warna terang akan tampak berbeda terutama di udara.

3. Tanda-tanda kerusakan di pesawat memungkinkan lebih terdeteksi

Untuk keamanan, pesawat selalu teratur diperiksa seperti pada permukaan, apakah terdapat penyok ataupun retak. Jika pesawat di cat berwarna putih, maka penyok, tumpahan minyak, dan cacat lainnya akan lebih mudah untuk diidentifikasi dan diperbaiki dengan cepat.

4. Mengurangi serangan burung

Tabrakan antara burung dan pesawat terbang yang sedang lepas landas, mendarat, atau terbang di ketinggian, dapat menjadi ancaman yang signifikan terutama bagi keselamatan pesawat. Oleh karena itu, eksterior putih dapat meningkatkan visibilitas pesawat dan berpotensi meningkatkan deteksi, serta penghindaran oleh burung.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro