Tips Keuangan. /Bisnis.com
Relationship

Kiat Atur Keuangan di Tahun 2022 Agar Tidak Boncos

Jessica Gabriela Soehandoko
Senin, 31 Januari 2022 - 21:19
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Awal tahun menjadi awal yang tepat bagi Anda untuk mempersiapkan keuangan Anda.

Anda dapat memulai untuk mempersiapkan diri untuk mencapai kesuksesan finansial di bulan-bulan mendatang, mulai dari tahun baru ini.

Shea Swenson, pendiri Stonebriar Financial, berbicara dengan Forbes mengenai hal-hal yang dapat Anda lakukan untuk mengatur keuangan Anda agar lebih baik.

Untuk mempelajarinya, berikut 4 tips yang dilansir dari Forbes, yang dapat Anda terapkan untuk kondisi finansial yang lebih baik.

1. Lakukan penilaian keuangan tahunan

Dengan melakukan hal ini di setiap awal tahun, maka Anda dapat menyesuaikan anggaran Anda untuk memperhitungkan setiap perubahan pendapatan dan pengeluaran.

Cara mudah untuk melakukannya adalah membuat spreadsheet Excel untuk melacak pengeluaran Anda, atau melihat kembali laporan bank dan kartu kredit Anda dari tahun lalu untuk mendapatkan gambaran kasar tentang pengeluaran bulanan Anda.

2. Sisihkan uang setiap bulan

Salah satu cara terbaik untuk membantu membangun stabilitas keuangan adalah dengan mulai menyisihkan uang setiap bulan.Anda dapat memulai dari jumlah yang kecil. Hal ini dikarenakan akan terus bertambah seiring waktu.

Dengan menyisihkan uang setiap harinya, maka Anda perlu memastikan untuk selalu menabung bahkan jika penghasilan Anda berfluktuasi. Kuncinya adalah menabung secara konsisten dan mulai sedini mungkin untuk membangun kekayaan.

3. Pastikan Anda mengundurkan diri jika siap

Jika Anda mempertimbangkan untuk berhenti dari pekerjaan, Anda perlu memastikan bahwa Anda memiliki cara untuk menciptakan pendapatan baru secepat mungkin.

Jika Anda berhenti dari pekerjaan Anda untuk menjadi pengusaha, pastikan Anda telah memeriksa ide bisnis Anda untuk memastikannya layak.

Seringkali akan memakan waktu lebih lama untuk mengganti penghasilan Anda dari yang diharapkan, jadi pastikan untuk memiliki setidaknya enam bulan pengeluaran yang dihemat.

4. Tetap teredukasi

Semakin Anda memahami tentang mengelola uang Anda, semakin baik Anda dalam mengendalikan keuangan Anda. Anda dapat mempelajari seputar bimbingan dan pendidikan baik di sekitar keuangan ataupun bisnis. Jika Anda semakin belajar, maka akan semakin baik keuangan Anda.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro