Tips Keuangan. /Bisnis.com
Relationship

7 Tips Finansial yang Realistis untuk Anda yang Berusia 50 Tahunan

Jessica Gabriela Soehandoko
Senin, 21 Maret 2022 - 17:27
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Seiring bertambahnya usia, maka tujuan finansial atau keuangan Anda juga dapat berkembang.

Untuk itu, Anda perlu memikirkan dalam memanajemen atau mengelola uang Anda sekarang. Tidak ada kata terlambat untuk memulainya. Bahkan Anda juga bisa mempelajari berbagai investasi.

Dilansir dari Finance Buzz, berikut merupakan beberapa tujuan finansial yang dapat Anda pelajari dan dapat Anda terapkan yang realistis, di usia 50-an.

1. Tekankan tabungan pensiun

Anda dapat memulai dari sekarang untuk menabung di masa pensiun dan kembali melihat portofolio Anda. Anda mungkin ingin menyeimbangkan kembali investasi Anda agar sedikit lebih konservatif jika Anda membutuhkan uang segera.

2. Tambah penghasilan Anda

Anda juga dapat memulai dari sekarang untuk mencoba menambahkan lebih banyak uang ke tabungan Anda. Anda dapat mencoba untuk melihat pekerjaan yang belum pernah diambil sebelumnya dan mencoba kesempatan tersebut.

3. Mulailah untuk mempersiapkan dana impian Anda

Bayangkan seperti apa kehidupan pasca-pensiun Anda dan mulailah merencanakannya sekarang. Contohnya, banyak orang ingin bepergian lebih banyak setelah pensiun. Oleh karena itu, Anda dapat mempertimbangkannya mulai dari sekarang

4. Rencanakan untuk jangka panjang

Salah satu rencana yang dapat mengacaukan rencana pensiun Anda adalah masalah kesehatan. Pada usia 50-an, waktu ini menjadi hal yang tepat untuk melihat rencana jangka panjang dan berinvestasi pada asuransi yang diharapkan dapat melindungi Anda di kemudian hari.

5. Memperhatikan hutang Anda

Apakah Anda memiliki pinjaman yang tersisa untuk dilunasi atau hutang kartu kredit yang ingin Anda kendalikan? Pertimbangkan untuk membayar sebagian, susun anggaran dan cari tahu bagaimana Anda dapat memotong biaya atau mengatur ulang pengaturan untuk memotong uang Anda.

6. Menghemat uang untuk perumahan

Anda mungkin sedang tidak membutuhkannya. Namun mungkin hal ini perlu Anda pertimbangkan untuk di masa depan terutama jika anak-anak sudah pindah, atau Anda sendiri sulit untuk memanajemen di rumah yang sekarang Anda miliki, terutama jika sangat besar.

7. Gunakan rekening tabungan

Anda dapat mendapatkan atau memperoleh manfaat dengan memulai atau menambah rekening tabungan untuk tujuan saat ini atau untuk di masa depan. Temukan rekening tabungan terbaik untuk Anda dan tambahkan uang tunai ke dalamnya.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro