Bisnis.com, JAKARTA - Pulau Rempang merupakan pulau yang berada di wilayah pemerintahan kota Batam, Provinsi Kepulauan Riau. Pulau ini adalah rangkaian pulau yang dihubungkan oleh enam buah jembatan Barelang.
Pulau Rempang sendiri termasuk sebuah pulau kecil yang terletak di sebelah selatan Singapura. Mayoritas penduduk pulau ini bekerja di perairan sehingga mata pencahariannya mayoritas nelayan. Di Pulau Rempang, Anda bisa menemukan beberapa tempat wisata yang bisa dikunjungi, dari wisata pantai hingga bukit.
Berikut adalah beberapa tempat wisata yang ada di Pulau Rempang dan sekitarnya.
1. Pantai Air Menanti
Pantai Air Menanti terletak di Jembatan 4, Barelang, Batam. Pantai ini sering dikunjungi oleh para wisatawan lokal maupun luar Batam. Di sini Anda bisa bermain air di bibir pantai, melakukan piknik di saung yang tersedia, melakukan barbeque, dan banyak lagi. Untuk masuk ke area, Anda akan dikenakan biaya Rp10.000 per orang.
2. Pantai Tiga Putri
Pantai Tiga Putri terletak di Rempang Cate, Galang. Pantai ini mirip dengan Pantai Air Menanti. Namun, pantai Tiga Putri cukup jauh jaraknya dari jalan besar. Kios-kios tersedia di pantai ini, tetapi tidak terlalu banyak.
3. Pantai Melayu
Pantai Melayu terletak di Rempang Cate, Galang. Pantai ini jaraknya cukup dekat dengan Pantai Tiga Putri. Pantai Melayu sering dikunjungi oleh wisatawan untuk berkemah. Di sana juga banyak yang menyediakan permainan air, seperti bola air dan banana boat. Selain bermalam dengan tenda, Anda juga bisa menyewa gazebo yang tersedia di sana.
4. Bukit Gendang Paralayang
Bukit Gendang Paralayang FASI Batam terletak di Bukit Gendang, Kawasan Hutan Konservasi Taman Buru, Sembulang, Galang. Di sini, Anda bisa melakukan kegiatan olahraga paragliding. Jika tidak bermain paragliding, Anda juga bisa melihat-lihat pemandangan dari atas bukit.
5. Kiki Beach Resort
Bukan di Pulau Rempang, tetapi di pulau sebelahnya, yakni Pulau Galang. Penginapan ini termasuk terkenal karena menyediakan fasilitas yang bagus dengan pemandangan laut yang indah. Anda bisa menyewa kamar berupa satu unit rumah apung dengan harga mulai dari Rp900.000-an.
6. Kebun Raya Batam (Botanical Garden Batam)
Seperti kebun raya pada umumnya, Botanical Garden yang terletak di Sembulang, Galang, menawarkan berbagai macam flora. Selain tumbuhan, Anda juga bisa melihat berbagai macam binatang, seperti burung. Namun, aktivitas di dalamnya belum banyak.