Selvi Ananda, Istri Gibran Rakabuming Raka
Entertainment

Profil Selvi Ananda, Istri Gibran Rakabuming Raka Pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2024

Redaksi
Senin, 23 Oktober 2023 - 13:48
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Gibran Rakabuming Raka anak pertama dari presiden Indonesia Joko Widodo pada 22 Oktober lalu diumumkan oleh Prabowo Subianto sebagai wakilnya dalam Pilpres 2024. 

Penetapan Gibran sebagai calon wakil presiden menemani Prabowo menarik perhatian publik. Gibran yang kesehariannya selalu disoroti oleh publik kini semakin tersorot. Istrinya Selvi Ananda pun ikut jadi sorotan publik. 

Selvi Ananda sudah kerap kali muncul di berbagai kegiatan menemani suaminya atau menghadiri acara lain bersama suaminya dan juga mertuanya presiden RI Joko Widodo. 

Selvi Ananda sejak lama sudah menarik perhatian publik karena parasnya yang cantik, tetapi tidak ada yang bisa mengetahui kegiatan sehari-harinya karena Istri Gibran tersebut tidak memiliki akun sosial media. 

Selvi Ananda atau memiliki nama asli Selvi Putri Ananda lahir pada 9 Januari 1989 di Solo. Dia merupakan anak bungsu dari pasangan Sri Partini dan Didit Supriyadi.

Selvi dan Gibran menikah pada 11 Juni 2015 dan dikaruniai dua orang anak bernama Jan Ethes Srinarendra dan La Lembah Manah. Sebelum menikah keduanya menjalin kasih sejak tahun 2010 atau 5 tahun berpacaran. 

Sebelum menikah dengan Gibran, Selvi merupakan seorang putri solo. Selvi mengikuti ajang putri solo pada tahun 2007 dan mengalami kegagalan tetapi dia kembali mengikuti ajang tersebut di tahun 2009. 

Pada tahun 2009 merupakan awal Gibran bertemu Selvi karena pada saat itu Gibran menjadi juri untuk ajang putri solo tersebut. Keduanya semakin dekat ketika Selvi mendapatkan tugas menjadi putri pariwisata solo di Singapura. 

Selain menjadi putri solo, Selvi juga aktif saat kuliah dan menjadi seorang presenter (pembawa acara) di sebuah stasiun TV lokal, TATV (Terang Abadi TV). Pada saat itu Selvi berkuliah di STIE-AUB, Solo dengan program studi Akuntansi. Setelah menyelesaikan studinya di tahun 2011, Selvi kemudian bekerja di sebuah bank swasta yaitu Bank Panin. 

Saat Gibran menjadi walikota Solo, Selvi menjalankan perannya menjadi istri yang suportif dengan menemani suaminya di berbagai acara dan juga kegiatan Gibran. 

Selain itu, Selvi juga aktif menjadi ibu PKK Solo dan melakukan berbagai kegiatan bersama ibu PKK lainnya. Selvi menjadi ketua Tim Penggerak (TP) PKK Solo dan akan memimpin hingga 2024. (Ernestina Jesica Toji)

Penulis : Redaksi
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro