Karyawan mengambil gulungan benang di salah satu pabrik tekstil yang ada di Jawa Barat. Bisnis/Nurul Hidayat
Fashion

Kain Halal Indonesia Berpeluang Rambah Pasar Dunia

MG Noviarizal Fernandez
Rabu, 11 September 2024 - 17:50
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA- Kain dan juga fashion halal asal Indonesia berpeluang merambah pasar internasional karena ramah lingkungan.

Poppy Dharsono, Ketua Asosiasi Perancang dan Pengusaha Mode Indonesia (APPMI) mengatakan bahwa kain halal ini dibuat dari biji kapas yang proses produksinya tidak mengandung zat kimia dan zat tertentu dari hewan.

“Sehingga secara keimanan kain tipe ini adalah pilihan yang tepat karena sudah tersertifikasi memang halal.,” ujarnya, Selasa (10/9/2024).

Dia melanjutkan, APPMI yang didukung oleh Badan Penyelenggara Jaminan Produk Halal (BPJPH,) melalui Indonesia Global Halal Fashion (IGFH) akan berpartisipasi dalam pagelaran fashion di London, Milan, Paris dan Istambul dengan membawa produk fashion yang berbahan baku kain halal.

Menurutnya, kota-kota itu adalah titik awal  untuk masuk ke pasar dunia. Jika di kota-kota mode tersebut produk fashion Indonesia berbagan kain halal bisa diterima, maka pasar Timur Tengah yang mayoritas penduduknya beragama Islam akan menerima produk tersebut.

“Kalau sudah tembus di London, Milan dan Paris, maka targetelanjutnya Dubai bisa tercapai dan pasar Timur Tengah bisa dicapai. Sekarang, walau dimulai dari yang kecil tapi Indonesia sebagai negara muslim terbesar sudah sepatutnya mencanangkannya untuk pertama kali,” tambahnya.

Dia melanjutkan, produk fashion berbagan kain halal bisa menjadi titik cerah di tengah lesunya industri tekstil Tanah Air yang menyebabkan puluhan ribu tenaga kerja terkena pemutusan hubungan kerjha (PHK).

Selain mengincar pasar bagi pemeluk Islam, kain halal, menurutnya juga bisa diterima oleh kalangan nonislam karena ramah lingkungan. Hal ini sejalan dengan tujuan pembangunan global yang juga menekankan pada aspek keberlanjutan lingkungan hidup.

Kepala BPJPH Muhammad Aqil Irham mengatakan, hingga saat ini, beberapa produk tekstil dan fashion asal Indonesia sudah mendapatkan sertifikat halal seperti kain irham dan kaos kaki.

Dia melanjutkan, IGFH tidak hanya mempromosikan produk fashion halal Indonesia ke pasar dunia namun juga sebagai bukti produk asal Indonesia sangat kompetitif di pasar dunia.

Menurutnya, untuk menjadi penguasa produk fashion halal, Indonesia harus memperkuat dan mengembangkan ekosistem produk dalam negeri secara komprehensif dari hulu ke hilir. Untuk itu, lanjutnya, perlu inovasi secara terus menerus.  

 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro