Kebaya Peranakan Oscar Lawalata/Agnes Savithri
Fashion

Oscar Lawalata Gelar Peragaan Busana Kebaya Peranakan

Agnes Savithri
Rabu, 4 Maret 2015 - 19:19
Bagikan
Bisnis.com, JAKARTA--Budaya tidak bisa terlepas dari keberlangsungan sebuah negara. Indonesia menjadi salah satu negara yang memiliki keberagaman budaya tersebut. Salah satunya adalah busana.
 
Terinpirasi dari awal kehidupan dan struktur sosial budaya peranakan di Indonesia, Oscar Lawalata bekerja sama dengan BTPN Sinaya memperkenalkan koleksi kebaya terbarunya sore ini, Rabu (4/3/2015) di The Dharmawangsa Hotel, Jakarta.
 
Dengan tajuk The Embroidery of Life, pagelaran ini tidak hanya sekadar fashion show saja. Terdapat sekitar 50 manekin yang memajang kebaya-kebaya rancangan Oscar.
 
"Sulaman yang terdapat dalam kebaya-kebaya tersebut merupakan sulaman tangan," tutur Oscar.
 
Menurutnya, sulaman tangan hampir punah tergantikan oleh sulaman mesin. Banyak pengrajin yang berpindah menggunakan mesin dengan alasan lebih cepat menghasilkan produk untuk industri.
 
Selain sulaman-sulaman, terdapat pula motif-motif batik pesisir dalam detail yang dituangkan melalui bordir. Busana-busana ini disandingkan dengan perhiasan Manjusha Nusantara dengan model-model replika perhiasan peranakan di daerah pesisir Indonesia.
 
Penulis : Agnes Savithri
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro