Bisnis.com, JAKARTA- Museum Red Dot Design di Singapura menampilkan teknologi gambar dan suara yang canggih.
Ditampilkannya teknologi Dolby Cinema dan Dolby Conference Phone ini berkenaan dengan diraihnya penghargaan bernama Red Dot Design Award yang merupakan penghargaan yang paling bergengsi di dunia. Oleh karena itu, teknologi ini secara khusus turut meramaikan musem hingga 31 Juli 2016.
Kedua produk tersebut mendapat penghargaan untuk kategori desain produk terbaik pada April 2015. Wakil Presiden dan Direktur Eksekutif Kreatif Dolby Laboratories, Vince Voron, mengatakan melalui teknologinya pihaknya berusaha memberi pengalaman audio dan visual yang lebih menyenangkan. Dimenangkannya penghargaan ini bisa menjadi pengalaman berharga bagi perusahaannya.
"Kami merasa terhormat untuk dapat menerima penghargaan ini, yang merayakan semangat, kreativitas, dan perjalanan pengalaman terkait dengan Dolby Cinemas dan Dolby Conference Phone," ujarnya dalam keterangan pers yang diterima Bisnis.com, Jumat (14/8/2015).
Dengan adanya teknologi ini, museum berdinding merah di sisi luarnya ini menjadi lebih mengesankan. Pasalnya, pengunjung memungkinkan terlibat secara emosional sejak mereka memasuki pintu.
Jalur video dan audio yang didesain khusus menciptakan transisi sensorik dan pemisahan antara lobi teater dengan auditorium. Selain itu, suara pembicara di museum bisa terdengar dengan jelas termasuk, membedakan posisi pembicara.
Museum ini cocok bagi Anda penyuka desain karena memuat hingga 1.000 produk yang berasal dari 55 negara. Adapun, produk yang dipamerkan merupakan pemenang penghargaan Red Dot Design.