Bisnis.com, JAKARTA -- Jagat musik dunia tengah berduka atas kehilangan salah satu maestronya, David Bowie.
Ketika keluarga, sahabat, dan fans Bowie masih terus meratapi kepergiannya, ada sesuatu yang aneh ditemukan pada akun Twitter resminya.
Kematian Bowie pertama kali diumumkan melalui akun Twitter resmi yang dikelola manajemennya setelah dia meninggal dunia. Namun, tahukah Anda siapa orang atau akun terakhir yang diikuti Bowie di Twitter sesaat sebelum dia meninggal dunia?
Penjualan album terakhir David Bowie, yang dirilis dua hari sebelum dia meninggal karena kanker, meningkat tajam
Orang terakhir yang di-follow oleh penyanyi yang selama kariernya dikenal bergaya androgini dan kostum berkilau adalah "Tuhan" (God). Akun yang diikutinya tersebut untuk segala musik yang diinpirasi oleh Tuhan, yang merupakan sumber dari segalanya.
Album ke-25 yang dirilis pada usianya ke-69 merupakan yang pertama tidak menampilkan foto di sampul, melainkan sebuah bintang hitam. Single pertama dari tujuh lagu dalam album bertajuk Black Star yang dirilis pada 17 Desember lalu, Lazarus, berisi lirik tentang kematian.
Lirik Lagu
Lirik lagu tersebut dibuka dengan: "Lihatlah di sini, aku di surga, aku punya bekas luka yang tidak dapat dilihat, aku punya drama, tidak dapat dicuri, semua orang tahu saya sekarang."
Lirik ini berakhir dengan: "Sama seperti bluebird bahwa Oh, aku akan bebas Bukankah itu seperti aku...?"
Video untuk album Lazarus berkisah tentang karakter Alkitab yang telah dibangkitkan dari antara orang mati empat hari setelah dia meninggal oleh Yesus, juga penuh gambar yang bisa menyinggung kematian.
Bowie meninggal pada Senin, 11 Januari 2016, setelah berjuang selama 18 bulan melawan kanker yang menggerogoti dirinya. Bowie sosok penyanyi, komposer, dan produser yang menguasai berbagai genre musik, seperti glam rock, art rock, hard rock, soul, dance pop, punk, dan elektrik.
Debut David Bowie di kancah industri musik dimulai pada 1972 dengan album The Rise and Fall of Ziggy Stardust, The Spiders from Mars. Album tersebut telah mengguncang dunia dan menobatkan David Bowie sebagai rocker sejati.