Kuliner

Bing Go Bawa Sensasi Salju di Jakarta

Azizah Nur Alfi
Jumat, 29 Januari 2016 - 09:36
Bagikan
Bisnis.com, JAKARTA - Kudapan snowflake sherbet sedang menjadi tren kuliner masyarakat Korea sejak lima tahun terakhir. Snowflake sherbet merupakan modifikasi pat bing su dengan es berbentuk layaknya salju. Modifikasi ini untuk menyiasati rasa bosan pada makanan tradisional Korea berupa es serut kacang merah.
 
Snowflake Sherbet terdiri dari snow ice yang terbuat dari susu, dengan rasa yang benar-benar berbeda dari pat bing su tradisional, dengan tambahan toping di atasnya. Bahan baku utama berupa susu yang membedakan snow ice dengan es serut biasa lainnya, sehingga menghasilkan sensasi halus, lembut, dan dingin di mulut bagaikan salju. Rasa halus ini juga diperoleh dari proses serutan es menggunakan mesin khusus. Dengan demikian, snow ice cocok dinikmati untuk semua usia, dari anak-anak hingga orang tua.
 
Tak perlu pergi jauh ke Korea untuk menikmati snowflake sherbet. Sebab, salah satu cafe di Jakarta, Bing Go Authentic Korean Dessert Cafe, juga menawarkan kudapan modifikasi dari kacang merah ini.
 
General Manager Bing Go Authentic Korean Dessert Cafe, Yungky Pangestanu ingin menghadirkan sensasi salju di Jakarta yang panas ini. Sensasi salju hadir melalui kelembutan kuline es serut sebagai bahan dasar utama pada Snowflake Sherbet.
 
"Sensasi lembut, manis, dan layaknya salju, karena es serut ini dibuat dari susu. Berbeda dengan es serut pada umumnya yang terbuat dari air," katanya.
 
Beberapa variasi menu di Bing Go Authentic Korean Dessert Cafe yakni, Premium Mango Cheesecake Bing Go, Bing Go Real Spesial, Bing Go Summer Special, Bing Go Classical Special, dan Green Tea Bing Go.
 
Premium Mango Cheeseacake Bing Go menawarkan rasa yang kaya, karena terdiri dari snow ice dengan toping potongan mangga, cheese cake yang lembut, whipped cream, dan saus mangga. Rasa yang kaya juga hadir pada menu Bing Go Real Special yang terdiri dari, snow ice dengan topping chocolate cake, cheese cake, serutan coklat, vanila ice cream, dan taburan almond.
 
Green Tea Bing Go menawarkan sensasi segar di mulut, karena taburan green tea dan green tea ice cream sebagai toppingnya. Secara umum, kelima varian snow ice Bing Go ini menawarkan rasa manis di mulut.
 
Nah, snow ice akan tepat bersanding dengan Hallabong Ade sebagai minuman pendampingnya. Hallabong Ade terdiri dari minuman bersoda dengan potongan Hallabong di dalamnya. Hallabong yang didatangkan langsung dari Pulau Jeju, memberikan rasa segar di mulut dan sebagai penyeimbang manisnya snow ice. Sementara untuk toast, Anda dapat mencicipi Injeolmi Honey Butter dan Chocolate Toast.
 
Pengalaman merasakan sensasi salju di Korea, lebih lengkap dengan pemandangan penataan interior khas Korea pada Cafe Bing Go. Gaya interior Korea tampil melalui material kayu yang terlihat lebih mendominasi seisi ruang, backdrop kayu dengan pola sirip ikan, dan gaya unfinished pada dinding batu bata. Jadi, Anda tidak hanya dimanjakan dengan indra perasa melalui sajian menunya, tetapi juga indra penglihatan melalui gaya interior yang diusung. Selamat mencoba.
 
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro