Peluncuran toko pertama Under Armour di Jakarta, Indonesia/Istimewa
Fashion

Under Armour Buka Toko Pertamanya di Indonesia

Andhina Wulandari
Selasa, 15 Maret 2016 - 09:45
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Brand perlengkapan olahraga terkemuka dunia, Under Armour, membuka toko pertamanya di Jakarta, Indonesia, di Mall Kelapa Gading 2, pada Sabtu (12/3/2016) lalu.

Untuk toko pertamanya tersebut, Under Armour menjanjikan pengalaman berbelanja yang unik di toko seluas 260 meter persegi itu. Ini baru langkah awal, karena menurut siaran pers, Senin (14/3/2016), brand tersebut akan membuka toko keduanya di Pacific Place Mall pada April 2016.

“Momentum yang dibangun oleh Under Armour di Amerika Serikat telah menciptakan fondasi kuat untuk ekspansi ke pasar internasional, di antaranya Indonesia. Kami sangat bersemangat memperkenalkan inovasi terdepan dari brand ini kepada para atlet di Indonesia,” ungkap Michael Binger, Chief Executive Officer dan Co-founder dari Triple Pte. Ltd, distributor eksklusif Under Armour di Asia Tenggara.

“Produk-produk inovatif Under armour memastikan para atlet dilengkapi dnegan sepatu dan pakaian performance yang membantu mereka menampilkan yang terbaik,” tambahnya.

Brand ini menawarkan berbagai macam pakaian olahraga pria dan wanita, termasuk teknologi UA yang inovatif, seperti Coldblack, HeatGear, Flyweight, UA Tech, Coolswitch, dan jajaran Compression. Sedangkan pakaian untuk wanita meliputi training, running, UA’s studio line, UA StudioLux, dan Armour Bra.

Ragam sepatu yang hadir juga menampilkan teknologi terdepan, seperti Clutchfit dan SpeedFprm, pada kategori training, running, serta basketball.

Untuk para pegolf, tersedia pula Under Armour Golf Collection yang menampilkan teknologi coldblack yang melindungi kulit dengan memantulkan sinar infra merah, untuk menjaga agar atlet tetap dingin di bawah pancaran sinar matahari langsung.

Pada peluncuran toko pertama Under Armour pekan lalu, hadir pula brand ambassador asal Indonesia, yakni Iko Uwais, Ade Rai, Jennifer Mulianto, dan Tonny Hanggoro.

 

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro