Bisnis.com, JAKARTA - Jennifer Lawrence tercatat sebagai aktris berbayaran paling tinggi pada tahun 2015, dengan bayaran sebesar Rp690 miliar, demikian menurut siaran pers yang diterima di Jakarta pada Kamis (17/3/2016).
Wanita yang meraih popularitas berkat perannya sebagai Katniss Everdeen dalam film franchise The Hunger Games (2012) itu sudah memantapkan jejak karirnya di dunia perfilman sejak usia 14 tahun, dan berperan di tujuh judul film layar lebar, sebelum akhirnya berlabuh di The Hunger Games yang mengantarkannya pada kesuksesan.
BookMyShow Indonesia mencatat, aktris dengan pendapatan tertinggi kedua adalah Scarlett Johansson dengan bayaran Rp470 miliar.
Aktris pemeran Black Widow di beberapa film Marvel itu telah membintangi lebih dari 40 film layar lebar termasuk sebagai pengisi suara sejak tahun 1994.
Pada tahun 2011, foto telanjang Scarlett yang dimaksudkan untuk mantan suaminya Ryan Reynolds tersebar luas secara online lantaran ponselnya dibajak oleh seorang lelaki bernama Christopher Chaney yang telah dijatuhkan 10 tahun kurungan penjara setelah kasus ini diinvestigasi oleh FBI.
Film terbaru Scarlett Johansson adalah Captain America: Civil War akan tayang Mei 2016.
Entertainment
10 Aktris Termahal: Jennifer Lawrance di Puncak
1 dari 5 halaman