Health

50% Penderita Hipertensi adalah Wanita

Reni Efita
Rabu, 18 Mei 2016 - 21:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA – Prevalensi wanita dengan hipertensi lebih tinggi bila dibandingkan dengan pria, hampir 50% dari penderita hipertensi adalah wanita.

Saat memasuki masa menopause, kata pakar hipertensi dan salah seorang pendiri Perimpunan Hipertensi Indonesia  dr. Arieska Ann Soenarta, SpJP(K), FIHA, wanita memiliki kecenderungan yang lebih tinggi untuk menderita hipertensi. Hal ini juga dipengaruhi beberapa faktor, seperti angka harapan hidup wanita yang lebih panjang, kenaikan insidensi hipertensi kronik selama kehamilan yang merupakan akibat dari  penundaan/perencanaan masa kehamilan.

Pasien hipertensi diimbau untuk melakukan pola hidup sehat, melakukan kontrol tekanan darah, membatasi penggunaan garam, mengonsumsi obat-obatan secara teratur sesuai petunjuk dokter. Olahraga dengan intensitas moderat sangat berperan dalam membantu mencegah dan menurunkan hipertensi.

Pada kebanyakan orang sehat, olahraga jalan kaki moderat 2 jam 30 menit per  minggu sudah dapat mencegah hipertensi. Namun bila sudah menderita hipertensi atau kolesterol dianjurkan jalan kaki 40 menit dengan 3-4 kali per minggu.

Namun, bila hipertensi tidak terkontrol, sebaiknya hindari olahraga yang cukup berat, setidaknya sampai tekanan darah terkontrol dengan obat sebelumnya.

“Masyarakat sangat berperan penting dalam upaya melawan penyakit hipertensi dengan cara menjalankan pola hidup sehat, minum

obat secara teratur, dan memeriksa tekanan darah secara rutin,” kata  Ketua Perhimpunan Hipertensi Indonesia  Dr. dr.Yuda Taruna, SpS, pada acara memperingati World Hypertensiion Day, Rabu (18/5/2016).

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Reni Efita
Editor : Nancy Junita
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro