Bisnis.com, JAKARTA-Program Dokter Kecil-Mahir Gizi 2016 resmi diluncurkan untuk mengampanyekan gizi anak di sekolah-sekolah.
Business Executive Manager Dairy PT Nestle Indonesia Windy Cahyaning Wulan mengatakan program ini merupakan bagian dari kegiatan caravan gizi yang sudah dilangsungkan sejak 2008. Pihaknya bekerjasama dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Persatuan Dokter Gizi Medik Indonesia (PDGMI).
"Memasuki tahun 2016 ini kami ingin memberikan kemudahan bagi siswa dan guru melalui platform online agar bisa menjangkau lebih banyak pihak terutama yang terkendala faktor geografis,"ujarnya, Rabu (3/8).
Program ini dibekali dengan modul yang dipersiapkan oleh PDGMI. Berisi tentang pengetahuan 10 tanda umum bergizi baik, pengetahuan mengenai gizi, sumber energi, zat pengatur dan zat pembangun, penyusunan menu bergizi, pengukurab status gizi serta praktek penyuluhan gizi hingga kiat memilih jajanan sehat.
Sejak pertamakali diluncurkan, program ini telah menjangkau sekitar 1 juta siswa termasuk 5.160 dokter kecil-mahir gizi dari sekitar 2.105 SD di 38 kota.
Pelatihan ini dimulai pada Agustus ini secara serentak di 80 SD di 20 kota. Beberapa kota baru yang disasar antara lain Labuan Bajo, Sorong, Toraja, Palangkaraya, Dumai, Pasuruan, Gorontalo, dan Bangka.