Ilustrasi film Delusion/
Entertainment

Delusion, Angkat Kisah Hidup Penuh Ilusi

Atiqa Hanum
Kamis, 11 Agustus 2016 - 10:10
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA—Mengidap gangguan ilusi tentu membuat seseorang sangat terganggu hidup di dunia ini. Kadang orang tersebut tidak menyadari akan ketakutan tersebut ternyata hanyalah ilusinya belaka.

Keadaan ini diangkat dalam film bergenre thriller, suspense terbaru “Delusion” dengan tayang perdana, Kamis (11/8/2016) pukul 21.40 WIB di Thrill Channel. Film ini mengisahkan tiga cerita yang saling berhubungan tentang para pemain yang semuanya mengidap penyakit ilusi.

Sang sutradara, Danny Pang Phat, menceritakan satu kisah film itu yang diperankan oleh Pakho Chau. Menjadi pemuda depresi bernama Li Yihao, sering dihantui kenangan bersama orangtuanya yang meninggal di dalam lift.

Saat dia menatap balkon rusun tempat tinggalnya, lanjutnya, dia menyadari ada seorang wanita yang meminta pertolongan dari siksaan seorang pria, melihat kejadian itu dia memanggil polisi untuk menyelamatkan wanita tersebut.

“Namun secara mengejutkan mereka malah menemukan ruangan tersebut kosong. Anda harus menyaksikannya apakah ada rahasia tersembunyi yang belum terungkap dibalik semua ilusi ini?” bebernya dalam siaran pers, Rabu (10/8/2016).

Dia menambahkan film horor pilihan Thrill “Asian Fear Fest” tahun ini dibuat bertujuan untuk menyadarkan orang – orang yang mengalami gangguan psikologis. Pakho Chau ternyata memiliki kesamaan karakter dengan peran yang dimainkannya.

Chau menjelaskan sebelum terjun di dunia industri hiburan, dirinya pernah mengalami insomnia yang membuat panik dan cemas berlebihan.

“Saya memiliki kesamaan dengan karakter yang saya mainkan. Sebelum masuk ke industri hiburan, saya tidak bisa tidur sebelum jam 6–7 pagi, selalu panik ketika mendengar suara kicauan burung dan terbangun pada jam 2–3 pagi,” akunya.

Hal ini, ujarnya, mempengaruhi hidupnya dan membuat pertengkaran dengan orang yang terkasih. Chau pun akhirnya mencoba berkonsultasi dengan seorang psikolog dan dinyatakan memiliki gangguan kecemasan.

“Sejak saat itu, saya menjadi orang yang tidak punya kesabaran, sering melempar barang – barang dan tidak berani melihat ke kaca,” terangnya.

Selain gangguan kecemasan itu, Chau mengatakan harus menghadapi tantangan terbesarnya saat syuting di dalam lift dengan menghabiskan banyak waktu di dalam ruangan tertutup tersebut.

“Saya sangat takut pada lift dan berpikir tentang kematian ketika saya menggunakan lift, saya tidak mau terjebak didalamnya karena saya sangat takut sekali berada diruangan tertutup,” tegasnya.

Adegan tersebut, katanya, membutuhkan pengambilan gambar satu hari penuh di Mainland. Dia juga sempat merasakan tiba-tiba lift turun dengan sendirinya, mungkin lift tersebut tidak di renovasi, sangat mengerikan.

“Akhirnya, kami pindah ke lift lainnya,” ucap Chau.

Walaupun masa lalunya kelam, Chau adalah orang yang beruntung bisa mengatasi gangguan kecemasannya tersebut dengan menghabiskan waktu di studio, menulis lagu dan memproduksi lagu sendiri.

“Meskipun hanya musik yang sederhana, saya masih dapat mengingat kembali banyak kenangan yang saya sukai. Saya memiliki kepuasan sendiri dan merasa hidup saya menjadi lebih berarti,” imbuhnya.

Pengalaman ini, membantu Chau menganalisis karakter yang dimainkannya karena dirinya mengawali karir sebagai penyanyi dan penulis lagu terkenal di Hong Kong hingga akhirnya melebarkan sayap menjadi aktor.

So, jangan lewatkan yang film–film Asia “Asian Fear Fest” yang mendebarkan mulai dari Under the Bed 2, Bloody House (China), Delusion, Diary (Hong Kong), The Chosen: Forbidden Cave, The Chronicles of Evil (Korea), Ghost Day, dan Meat Grinder (Thailand) yang akan tayang secara perdana setiap Kamis mulai 4 -25 Agustus pukul 20.00 WIB & 21.40 WIB hanya di Thrill.

Thrill dapat disaksikan di Indovision (Ch. 19), DensTV (Ch. 86), MatrixTV (Ch. 14), MNC Play Media (Ch. 19), Okevision (Ch. 8), OrangeTV (Ch. 162), Skynindo (Ch. 20), Transvision (Ch. 115), UTV (Ch. 690).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Atiqa Hanum
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro