Wortel
Wortel dianggap bermanfaat untuk kesehatan mata. Sayuran berwarna oranye ini memang mengandung beta-karoten yang nantinya akan diubah menjadi vitamin A di dalam tubuh. Vitamin A berfungsi untuk membentuk kekebalan tubuh dan menjaga kesehatan mata.
Kandungan beta-karoten dalam wortel akan mudah dicerna dan diserap tubuh apabila dimasak menggunakan minyak. Agar kandungan gizi tidak rusak, wortel sebaiknya ditumis dengan menggunakan sedikit minyak dan dimasak dalam suhu yang tidak terlalu panas.