Bayam
Bayam menjadi salah satu sayuran favorit untuk dikonsumsi keluarga, termasuk anak-anak. Banyak anak-anak menyukai bayam karena ingin menjadi lebih kuat seperti tokoh kartun Popeye. Ya, bayam memang merupakan sayuran dengan kandungan nutrisi yang kaya. Bayam mengandung zat besi, kalsium, dan magnesium.
Sayur hijau ini juga mengandung asam oksalat. Kehadiran zat ini membuat zat besi dan kalsium dalam bayam menjadi susah diserap tubuh. Untuk itulah bayam perlu dimasak karena asam oksalat akan hancur oleh suhu tinggi. Tubuh pun menjadi lebih mudah menyerap zat besi dan kalsium