Pengemudi ojek berbasis online mengantar penumpang di kawasan Palmerah, Jakarta, Jumat (18/12)./Antara
Fashion

Sering Naik Ojek Bisa Bikin Cepat Tua

JIBI
Rabu, 11 Oktober 2017 - 07:04
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Zaman serba praktis membuat orang berpikir mendapatkan atau mencapai satu tujuan dengan cepat dan mudah. Ojek menjadi salah satu sarana yang memanjakan masyarakat sekarang.

SIMAK : 5 Cara Mencegah Kebutaan

Mencapai tujuan yang relatif dekat dan dapat dijangkau dengan berjalan kaki, malah pilih naik ojek. Malas keluar rumah, tapi perut keroncongan, tinggal kontak layanan pesan antar atau ojek.

Memang bikin senang, tak perlu berkeringat, tapi sehatkah jika perilaku seperti ini dilakukan setiap hari?

“Di Indonesia kita sudah dimanjakan dengan ojek atau selalu mau mencari parkir yang dekat, sehingga orang malas berjalan kaki. Padahal jalan kaki itu penting dan tidak membutuhkan waktu yang cukup lama," kata Andam Dewi, Manajer Umum Herbalife Indonesia di acara Herbalife Nutrition Wellness Tour 2017 di Jakarta International Expo, Selasa (10/10/2017).

Menurut dia, berjalan kaki adalah satu dari tiga kunci awet muda.

BACA : 5 Gaya Hidup Agar Jantung Tetap Sehat

Kepala Kesehatan dan Nutrisi Herbalife, Dr. John Agwunobi menjelaskan proses penuaan dini dimulai dari usia 40 tahun. Pada usia ini, seseorang mulai tergantung kepada orang lain dan tercermin dari kesehatan menurun sampai kurangnya interaksi dengan kehidupan di luar rumah.

Berjalan kaki merupakan bagian dari aktivitas fisik yang sangat mudah dan murah dilakukan setiap hari.

"Berjalanlah sekali setiap hari selama 30 menit atau dua kali sehari selama 15 menit," ucap Dr. John yang juga Asisten Sekretaris Layanan Kesehatan Masyarakat Amerika Serikat.

Namun, bukan jalan yang lambat atau santai, dia merekomendasikan, jalan cepat untuk melatih otot.

Selain aktivitas fisik yang salah satu contohnya berjalan kaki, ada dua lagi kunci penangkal penuaan dini, yakni makanan sehat dan stimulasi otak. Untuk makanan, John Agwunobi menyarankan agar mengurangi makanan dan minuman dengan kadar gula tinggi, seperti soda, permen, dan segala kudapan manis.

“Tidak perlu untuk berhenti sepenuhnya, tapi kurangi setiap hari sedikit demi sedikit,” ucap Dr. John.

Pilih makanan tinggi protein, sayuran, dan buah-buahan. Protein sangat penting untuk menjaga massa otot agar seseorang tidak lekas lemah.

Mengenai stilmulasi otak atau mental, John Agwunobi menyarankan agar melakukan kegiatan sesuai kemampuan, misalnya membaca, bermain dengan cucu, atau sekadar membantu pekerjaan rumah yang ringan, misalnya mencuci piring, membuat sarapan, dan lainnya.

"Dengan begitu, otak akan terus bekerja dan stimulasi mental tetap terjaga,” kata John.

Semua orang akan mengalami penuaan, namun tidak semua orang mengalami penuaan yang sehat. Karena itu, hindarilah penuaan dini dengan tiga cara mudah dan murah ini setiap hari dan dari sekarang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : JIBI
Editor : Nancy Junita
Sumber : Tempo
Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro