Peluncuran Indonesian Idol season 9 Tahun 2017 di Studio MNC Kebon Jeruk, akhir pekan lalu
Entertainment

INDONESIAN IDOL 2017: Lagu Despacito Versi Keroncong Bikin Heboh

Yusran Yunus
Selasa, 19 Desember 2017 - 01:30
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Program perdana Indonesian Idol season 9 Tahun 2017 resmi mulai ditayangkan di RCTI pada Senin malam (18/12/2017) dengan menyajikan 13 peserta audisi yang berasal dari beberapa kota di Tanah Air, mulai dari Tangerang, Pemalang, Sulawesi Tenggara, Lamongan, Kupang, Medan, Yogyakarta, Denpasar.

Lima juri Indonesian Idol 2017 yakni Armand Maulana, Ari Lasso, Bunga Citra Lestari (BCL), Maia Estianty, Judika,
tampil secara bergantian menguji performa keseluruhan para peserta audisi yang mencapai 13 orang.

Dalam penampilan perdana tadi malam, dari 13 peserta audisi yang tampil, peserta audisi asal Lamongan, Jawa Timur, Maretha (16), berhasil mencuri perhatian empat juri yakni BCL, Armand Maulana, Ari Lasso, Judika, dengan membawa lagu populer di dunia, Despacito versi Keroncong.

Maretha yang berlatar belakang keluarga penari sinden, berhasil membawakan lagu Despacito versi Keroncong dengan lancar dan membuat keempat juri kagum dan kompak memberikan pujian kepadanya. Maretha yang sempat membawakan oleh-oleh kerupuk khas Lamongan kepada para juri, dengan raut wajah senang membawa pulang Golden Ticket.

Penampilan perdana semalam, juga sedikit heboh dengan penampilan Irene Septiani (25) asal Tangerang, yang tidak lain adalah backing vocal salah satu juri, Judika.

Irene yang memang sudah biasa tampil di panggung bersama Judika, praktis tidak mengalami kesulitan membawakan lagu Domino Jessie J dan para juri sepakat memberikan Golden Ticket.

Di sesi ini, Judika menjadi 'sasaran' komentar dari para juri lainnya perihal nasib karirnya setelah ditinggalkan oleh Irene yang mengadu nasib ke Indonesian Idol 2017.

"Tidak apa-apa, saya memang ingin karir Irene bisa lebih cerah dengan masuk ke Indonesian Idol ini. Selamat berjuang," kata Judika.

Dari 13 peserta audisi, selain Ahmad dan Irene, peserta lain yang berhasil mengantongi Golden Ticket yakni Mona
(Kupang), Marion Jola alias Lala (Kupang), Dian Muliawaty (Wakatobi Sultra), Sarah, Maretha (Lamongan), Ayu Putri Sundari (Yogyakarta).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Yusran Yunus
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro