Bisnis.com, NEW YORK - Penyanyi R&B Bruno Mars berhasil menggondol piala utama di Grammy Awards 2018 pada Minggu (28/1/2018) malam waktu setempat. Kemenangannya kali ini adalah menjadi kemenangan musik pop yang untuk kesekian kalinya mengalahkan musik rap yang saat ini menjadi genre musik paling paling populer di Amerika Serikat.
Mars secara total mendapatkan 6 penghargaan, termasuk untuk kategori lagu terbaik untuk lagu "That's What I Like" dan Album Terbaik Tahun ini serta Rekaman Terbaik untuk albumnya yang bertajuk "24K Magic".
Kemenangannya ini menggagalkan peluang penyanyi rap Kendrick Lamar untuk menjadi musisi hip hop pertama yang memenangkan kategori Album Terbaik Tahun ini dalam 14 tahun terakhir.
"Lagu-lagu [dalam album saya] ini ditulis dengan rasa gembira, dengan cinta, dan memang hanya itu yang saya inginkan dari album ini, melihat semua orang berdansa," ujar Mars yang berusia 32 tahun kepada Reuters.
Meski jadi pemenang, Mars tidak jumawa dan tetap menaruh rasa hormat kepada para pesaingnya seperti Lorde, Lemar, Childish Gambino, dan Jay-Z dengan mengucapkan rasa terima kasih kepada mereka. "Terima kasih teman-teman, telah memberkahi dunia dengan musik kalian."
Lamar yang disebut-sebut sebagai salah satu musisi rap paling inovatif yang ada saat ini, mendapatkan lima penghargaan untuk album "DAMN" dan lagu "Humble". Hampir semua penghargaan yang didapatkannya adalah penghargaan untuk kategori musik hip hop. Berdasarkan data dari Nielsen, diketahui bahwa rap saat ini adalah genre musik terbesar di Amerika Serikat.
Musisi veteran Jay-Z pada gelaran kali ini memimpin dengan memasukkan namanya dalam delapan nominasi untuk albumnya yang berjudul "4:44". Sayangnya, dia harus pulang dengan tangan hampa, tak satupun dari nominasi itu berhasil dimenanginya. Selain itu, dia juga menolak untuk tampil dalam acara ini.
Kekalahan Jay-Z dan Lamar menjadi kekalahan genre musik hip hop untuk kesekian kalinya. Pada 2017, penyanyi hip hop Beyonce harus mengakui keunggulan penyanyi Adele dalam kategori album terbaik. Dalam kategori yang sama di tahun sebelumnya, Lamar juga harus mengakui keunggulan penyanyi Taylor Swift.