Bisnis.com, JAKARTA - Pelantun lagi campur sari Didit Kempot malam hari ini, Selasa (7/1/2020) tampil di Panggung Kabupaten Lumajang Jawa Timur.
Berdasarkan informasi dari akun Youtube Lumajang TV, panggung Didi Kempot yang mendapat julukan the godfather of broken heart itu diberi titel Konser Prapatan.
Rangkain acaranya terbalut oleh event yang digelar Pemkab Lumajang dengan agenda acara sebagai berikut.
- Peluncuran Lumajang Eksotik
- Peluncuran Kalender Event Lumajang 2020
- Peluncuran lagu Lumajang Eksotik.
Bagi Anda penggemar Didi Kempot dan anggota Komunitas Ambyar, Tonton live streaming penampilan Didi Kempot itu melalui Youtube LUMAJANG TV di atas dengan menggeser garis navigasi video mulai dari 2:36:00.
Setelah diselingi tro perform Didi Kempot-Bupati-Wakil Bupati Lumajang dengan melantunkan Pamer Bojo, Didi Kempot kembali on dengan lagu-lagu Stasiun Balapan, kemudian berduet dengan Dory Haryanto melantunkan Kangen Nickerie.
Selanjutnya Didi Kempot melantunkan lagu lawas Jambu Alas, Pantai Klayar, Prawan Kalimantan, dan ditutup langgam Jawa Prahu Layar.
Tepat pukul 22.40, konser Didi Kempot di Lumajang berakhir.
Simak performa selengkapnya Didi Kempot di Konser Prapatan Lumajang dari video streaming di atas dengan menggeser garis navigasi video mulai dari 2:36:00.
Sesi Break, seperti biasa penampilan Didi Kempot disela dengan tampilan biduanita yang tak lain istri Didi Kempot, Yan Vellia, sebagai vokalis utama.
Berikutnya Didi Kempot tampil lagi berduet dengan Bupati Lumajang Thoriqul Haq melantunkan lagu Sewo Kuto. Simak lagu-lagu lainnya.
Sesuai dengan namanya Konser Prapatan, panggung Didi Kempot berada di Perempatan ST dengan format panggung terbuka.
Berikut empat lagu pembuka yang dilantunkan Didi Kempot: Cidro, Layang Kangen, Pamer Bojo, Banyu Langit.
Nikmati lagu-lagu lainnya dari live streaming di atas.