Aplikasi Tik Tok di Play Store
Fashion

Rayakan Ramadan, TikTok Bakal Bagi Hadiah

Dewi Andriani
Rabu, 22 April 2020 - 16:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Pekan ini, umat beragama Islam di seluruh dunia akan segera menjalankan ibadah puasa. Puasa pada Ramadan tahun ini akan berbeda dengan tahun sebelumnya yang menghabiskan waktu dengan ngabuburit bersama teman-teman.

Tahun ini, akibat adanya pandemi virus Corona (Covid-19), masyarakat harus menjalani physical distancing di rumah dan tidak bisa berkumpul bersama teman-teman di luar rumah. Meski di rumah, kamu tetap bisa melakukan berbagai hal menarik dengan memanfaatkan platform video singkat TikTok.

Berikut tiga program yang dari TikTok yang bisa diikuti untuk menambah kebahagiaan beribadah puasa, sambil menjalani physical distancing di rumah, seperti dikutip dari siaran pers yang diterima Bisnis, Rabu (22/4/2020):

1. Hiburan Spesial dari Siti Nurhaliza

Masih dalam rangkaian program #SamaSamadiRumah, kali ini penyanyi kondang dari Malaysia, Siti Nurhaliza akan live streaming pada tanggal 22 April pukul 20.30 WIB. Kegiatan ini terdiri dari meet and greet, pertunjukan eksklusif dari single terbarunya yaitu 7 Nasihat, dan ditutup dengan sesi tanya jawab.

7 Nasihat adalah single kedua Siti bertema hip-hop, setelah sebelumnya merilis lagu berjudul Too Phat pada tahun 2015. Kali ini, Siti berkolaborasi dengan Kmy Kmo dan Luca Sickta, rapper, komposer, serta produser yang berkarya secara mandiri.

7 Nasihat punya tempat tersendiri bagi Siti karena lagu ini merupakan kombinasi antara puisi kontemporer yang dipadukan dengan hip-hop, dan unsur musik Melayu yang lebih tradisional. Semua kegiatan tersebut dapat pengguna ikuti secara langsung dalam format live stream di aplikasi TikTok.

2. Ikuti tantangan tagar Sambut Ramadhan

Siapkan hati untuk sambut bulan yang suci dengan mengikuti video challenge #SambutRamadhan di TikTok, menggunakan lagu “Ramadhan Tiba” serta ikuti gerakannya, seperti video berikut. Tantangan #SambutRamadhan ini sudah mendapatkan lebih dari 48 juta views, lho.

3. Bagi-bagi Hadiah di TikTok Tickets

TikTok juga memberikan hadiah serta potongan harga dari berbagai gerai menarik, mulai dari film, makanan & minuman, e-commerce dan masih banyak lagi.

Caranya mudah, kamu hanya butuh mengumpulkan poin dengan check in ke aplikasi TikTok setiap hari (200 points), membagikan informasi TIkTok Tickets ke teman (400 points), dan mengundang teman untuk download TIkTok (1.000 points).

Poin yang terkumpul dapat ditukar menjadi TikTok Tickets untuk mendapatkan hadiah atau potongan harga yang kamu inginkan. Informasi selengkapnya bisa cek di aplikasi TikTok.

Penulis : Dewi Andriani
Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro