Bisnis.com, JAKARTA - Lady Gaga dan Blackpink berhasil mendominasi tangga lagu iTunes dengan lagu kolaborasi mereka Sour Candy, yang merupakan salah satu lagu dalam album Gaga, Chromatica, yang dirilis kemarin, Kamis (28/5/2020).
Dilansir Soompi, pada Jumat 29 Mei, 10.14 KST, trek baru yang menampilkan perpaduan lirik bahasa Inggris dan Korea ini melonjak ke puncak tangga lagu iTunes di beberapa negara, setidaknya 57 wilayah yang berbeda, termasuk Inggris, Brasil, Meksiko, Rusia, Arab Saudi, Filipina, Thailand , Spanyol, dan banyak lagi.
Sour Candy adalah lagu dansa pop dengan campuran lirik bahasa Inggris dan Korea. Blackpink merasa sangat terhormat diajak berkolaborasi dengan Gaga. "Merupakan suatu kehormatan untuk bekerja dengan Lady Gaga, seorang seniman yang sangat kami sukai, dan kami sangat bahagia," tulis Blackpink dalam pernyataannya.
Mereka berharap agar lagu tersebut mendapat respon positif dari pengemar. Blackpink diketahui saat ini sedang menyiapkan diri untuk comeback pada Juni.
Sementara itu, Lady Gaga menyebut dirinya yang mengajak Blackpink berkolaborasi. "Anggota Blackpink senang dan menunjukkan antusiasme untuk proyek ini, jadi kami dapat berkolaborasi berkat itu. Saya ingin mendukung wanita kuat seperti Blackpink, dan mereka merasakan hal yang sama," tuturnya.
Dia memuji para member Blackpink adalah wanita muda yang cantik, dan sangat berbakat. "Melalui kolaborasi ini, saya merasa bangga seolah-olah saya menjadi anggota kelima Blackpink," tukas Gaga.