Mercedes-Benz OH 306 Prima
Fashion

Banteng Putih, Bus Jadul yang Lebih Seksi dari Mercy E-class

Desyinta Nuraini
Senin, 7 September 2020 - 16:41
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Mengoleksi kendaraan jadul tampaknya tengah digemari sejumlah orang, tak terkecuali kalangan artis. Sebut saja Andre Taulany yang sempat memiliki Morris Mini Cooper tahun 1961, mirip dengan mobil Mr. Beans di serial komedi televisi dari Inggris yang dibintangi Rowan Atkinson pada 1990.

Namun apa jadinya jika yang dikoleksi adalah sebuah bus? Ada loh yang menjadi kolektur bus jadul. Sebut saja Technical Director PT Mobil Anak Bangsa (MAB) Bambang Tri Soepandji. Pria yang akrab disapa Ongky ini memiliki Mercedes-Benz OH 306 Prima atau yang disebut sebagai Banteng Putih.

Sebutan banteng melekat pada OH 306 lantaran saat pertama kali dikeluarkan bentuknya menyerupai banteng. Bagian depan atapnya sedikit menurun, sementara atap belakangnya naik sedikit, persis banteng yang akan menyeruduk lawannya.

Bisa dibilang Mercedes-Benz OH 306 asal Jerman yang dirakit PT German Motor Manufacturing pada 1991 di Wanaherang, Bogor tersebut merupakan bus impiannya.

Ongky bercerita sejak kecil dia sangat menyukai bus. Kemana-mana selalu menggunakan kendaraan umum massal itu. Begitu pula dengan bukunya yang dipenuhi gambar bus.

Kecintaannya pada bus membuat Ongky bercita-cita suatu saat akan membelinya. Benar saja, ketika sudah mapan dan memiliki cukup uang, dia menemukan Mercedes-Benz OH 306 dari seorang kolektor bus pemilik perusahaan besar.

Alhasil adik dari mantan Jaksa Agung Hendarman Soepandji ini langsung mengutarakan niatnya. Bahkan Ongky rela menukar Mercedes-Benz E-class miliknya yang kala itu harganya cukup mahal. "Di saat saya punya rezeki, saya tukar saya punya sedan Mercedes E260. Lebih senang bus," bebernya kepada Bisnis baru-baru ini.

Ya, ibarat jatuh cinta, apapun akan direlakan untuk memilikinya. Mercedes-Benz OH 306 sempat menjadi favorit banyak perusahaan bus di masanya, tak terkecuali yang melayani kelas eksekutif dan super eksekutif.

Bus ini juga banyak dipakai instansi pemerintah untuk antar jemput karyawan, termasuk Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) yang menggunakannya hingga 2016 lalu. Banteng juga sering dipakai sebagai bus pariwisata.

Bus model Banteng dibangun di atas chasis Mercedes-Benz OH 1113 Prima bermesin OM366A bertenaga 170 tenaga kuda (HP).

Ongky menyebut perawatan si Banteng Putih tidaklah sulit. Sejak dibeli dengan kondisi orisinil, hanya beberapa kali Mercedes-Benz OH 306 bertandang ke bengkel resmi. "Perawatannya paling diganti filter solar. Kalau kilometernya sudah banyak baru ke bengkel," ungkapnya.

Bisa dikatakan bus ini memiliki mesin yang bandel. Suaranya pun sangatlah halus jika dibandingkan dengan bus-bus lain. Padahal bus tersebut sudah berumur 29 tahun sejak diproduksi.

Ibarat pacar, tak jarang Ongky jalan-jalan antar kota antar provinsi (AKAP) bersama si Banteng Putih. Mercedes-Benz OH 306 itu juga sering terpajang di depan rumah untuk menunjukkan keseksiannya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro