Bisnis.com, JAKARTA - Pemprov DKI kembali memberlakukan kebijakan PSBB di Jakarta, menyusul tingginya angka kasus covid-19.
Gubernur DKI Anies Baswedan mengatakan jika PSBB tidak diberlakukan, maka RS akan penuh menampung pasien covid-19.
Lantas berapa banyak sebenarnya kapasitas daya tampung tempat tidur di RS Jakarta saat ini?
Berdasarkan data dinas Kesehatan DKI, jumlah kapasitas ruang isolasi di RSUD Jakarta hanya tersisa 182 tempat tidur.
Sedangkan untuk ICU tersisa 12 tempat tidur, ICCU 15 tempat tidur, PICU 10 tempat tidur, dan HCU 43 tempat tidur.