Soto ayam
Kuliner

20 Sup Terbaik di Dunia, Ada Soto Ayam Indonesia Lho

Janlika Putri Indah Sari
Senin, 1 Maret 2021 - 17:11
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA - Semangkuk sup merupakan sajian yang selalu menyajikan kenyamanan bagi setiap generasi.

Terdiri dari masakan berkuah kaldu yang dibuat dengan cara mendidihkan bahan, sup menjadi salah satu makanan tertua dan paling universal di dunia.

Penulis buku Soup: A Global History,Janet Clarkson mengatakan
di setiap budaya memiliki jenis sup yang berbeda. Sup merupakan tradisi yang ada sejak zaman dahulu, manusia sudah membuat sajian atau ramuan obat yang direbus untuk bertahan hidup.

"Sup memiliki sejarah yang sangat kuno. Orang-orang dahulu terbiasa merebus segala sesuatu mulai dari cangkang kura-kura hingga bambu dalam sup," tulis Clarkson.

Melansir dari CNN, baru-baru ini membuat nominasi 20 sup terbaik dari setiap penjuru dunia. Berikut adalah daftarnya :

1. Banga - Nigeria
2. Sup daging sapi - Vietnam
3. Borscht - Ukraina
4. Bouillabaisse - Prancis
5. Caldo verde - Portugal
6. Chorba frik - Aljazair, Libya, dan Tunisia
7. Chupe de camerones - Peru
8. Gazpacho - Spanyol
9. Sup kacang tanah - Afrika Barat
10. Gumbo - Amerika Serikat
11. Harira - Maroko
12. Kharcho - Georgia
13. Sup daging sapi Lanzhou - China
14. Mohinga - Myanmar
15. Menudo - Meksiko
16. Moqueca de camarao - Brasil
17. Soto ayam - Indonesia
18. Tom yum goong - Thailand
19. Ramen Tonkotsu - Jepang
20. Yayla corbasi - Turki

Dari daftar tersebut, Bisnis telah merangkum 5 sup terbaik dari setiap negara :

1. Banga- Nigeria

Banga merupakan sup dari buah kelapa sawit, sehingga konsentrasi lemak mendominasi rasa sup ini. Banga berasal dari daerah Delta di Nigeria. Isi dari sup ini bisa ikan lele segar, daging sapi, dan makanan laut kering.

Banga begitu populer sehingga bumbu atau rempah-rempah siap pakai juga dijual di toko-toko.

Bumbu tersebut terdiri dari pala Afrika, biji jarak, orima, jansa dan daun beletete. Kemudian ditambahkan saus merah yang menjadi daya tarik utama sup.

2. Beef pho (pho bò) - Vietnam

Kaldu direbus selama berjam-jam dengan kayu manis, adas bintang, dan rempah-rempah lainnya untuk menciptakan dasar aromatik yang luar biasa untuk kuah mie beras ini.

Pho atau mie beras adalah salah satu ekspor kuliner paling terkenal di Vietnam, tetapi supnya adalah makanan yang relatif baru, tulis Andrea Nguyen, penulis "The Pho Cookbook."

Pada tahun 1930, Nguyen menjelaskan, sup disajikan dengan irisan daging sapi mentah yang dimasak dengan lembut di dalam kaldu.

Saat ini beef pho tetap menjadi versi yang paling disukai di Vietnam dengan pilihan daging mentah asli, campuran daging sapi mentah dan matang, brisket, juga tendon.

3.Soto Ayam - Indonesia.

Soto ayam mencapai puncak popularitasnya sebagai masakan Indonesia yang mengasyikkan. Rempah-rempah seperti kunyit segar, adas bintang, kayu manis, serai, dan daun jeruk berpadu menciptakan aroma dan rasa yang sangat berlapis.

Kemudian dilengkapi dengan telur rebus, taburan bawang merah goreng, jeruk nipis segar, dan irisan cabai merah yang pedas.

4. Tom Yum Goong - Thailand

Rasa manis, asam, pedas, dan asin, menjadi satu dari kaldu sup udang gendut yang luar biasa. Bumbu aromatiknya meliputi lengkuas, serai, dan daun jeruk, kemudian irisan cabai rawit berwarna merah cerah.

5. Tonkotsu Ramen - Jepang

Kuah sup ini dari kaldu tulang babi yang direbus lama memberikan rasa yang kuat pada ramen.

Kuah berwarna keruh dengan sumsum dan lemak. Itu adalah ciri khas Prefektur Fukuoka di bagian selatan pulau Kyushu, kemudian diadaptasi diseluruh sajian ramen tonkotsu di seluruh dunia.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro