Bisnis.com, JAKARTA – Justin Bieber menggelar konser secara metaverse untuk pertama kalinya. Konser tersebut merupakan hasil kerja sama bersama perusahaan hiburan virtual, Wave.
Metaverse menjadi suatu istilah yang belum lama ini muncul dalam teknologi. Nama Metaverse ini adalah kata kunci terbaru untuk menangkap imajinasi industri teknologi sedemikian rupa. Konser metaverse Justin Bieber dilaksanakan pada 18 November 2021.
Pada dasarnya, metaverse ini adalah dunia komunitas virtual tanpa akhir yang saling terhubung, di mana orang dapat bertemu, bekerja, dan bermain. Para pengguna hanya membutuhkan headset realitas virtual, kacamata augmented reality, aplikasi pada smartphone, atau perangkat pendukung lainnya.
Melansir dari EW, Kamis (23/12/2021) teknologi dari Wave memungkinkan penonton untuk terlibat langsung secara virtual dengan Justin Bieber. Penggemar memiliki kesempatan untuk tampil langsung di atas panggung bersama penyanyi selama momen-momen khusus secara real time.
Konsep dari konser ini menggabungkan teknologi gaming, real time motion capture, dan live musical performance. Dalam konser tersebut, JB berubah menjadi avatar digital dan menampilkan pertunjukan langsung secara penuh.
Seperti pada video yang dibagikan oleh akun TikTok @musemediaid, terlihat avatar dari JB yang bernyanyi dengan para penggemar yang ikut serta. Justin menyanyikan lagu dari album terbarunya, Justice, seperti ‘Peaches’, ‘Lonely’, dan ‘Hold On’.
Meskipun tampilannya dapat dikatakan belum terlalu mulus, tapi konser ini menjadi obat kerinduan para fans dan penyanyi. Masyarakat di Indonesia menunggu konser-konser metaverse selanjutnya dari para penyanyi Indonesia dan dunia!