Bisnis.com, JAKARTA - Pada Maret lalu, Justin Bieber mengeluarkan single 'Peaches' untuk menandai rilisnya album teranyar bertajuk 'Justice'. Ini merupakan album keenam Justin, setelah sebelumnya merilis album kelima 'Changes' pada 2020 lalu.
Seperti yang sudah-sudah, lagu-lagu yang dirilis oleh Bieber selalu menarik perhatian, begitu pula dengan lagunya 'Peaches'. Bahkan, lagu ini debut sebagai nomor satu di tangga lagu Billboard Hot 100, dan sekarang berhasil masuk di beberapa nominasi untuk Grammy 2022.
Menggandeng Giveon dan Daniel Caesar, lagu tersebut memecahkan rekor Grammy karena ditulis oleh banyak penulis lagu. Selain itu, 'Peaches' dinominasikan untuk Song of The Year dan Record of The Year pada acara penghargaan tahunan itu, seperti dilansir dari Uproxx, Jumat (31/12/2021).
Total ada 11 penulis lagu yang terlibat. Mereka adalah Justin Bieber, Ashton Simmonds (Daniel Caesar), Giveon Evans, Bernard Harvey, Luis Martinez, Andrew Wotman, Louis Bell, Matthew Sean Leon, Felisha King Harvey, Aaron Simmonds, dan Keavan Yazdani.
Dengan sebelas penulis yang berkontribusi dalam lagu 'Peaches', lagu tersebut resmi memecahkan rekor yang dibuat oleh Beyonce tahun lalu, untuk sebagian besar penulis lagu yang pernah ada pada lagu yang dinominasikan dalam kategori Song of The Year.
Tahun lalu, 'Black Parade' milik Beyonce memecahkan rekor dengan 9 penulis lagu di track tersebut, namun Bieber mengalahkannya tahun ini dengan 11 penulis lagu.