Kampung Sampireun, Garut/Indonesia Travel
Travel

7 Tempat Romantis di Indonesia, Cocok Buat Rayakan Valentine Nih

Intan Riskina Ichsan
Kamis, 10 Februari 2022 - 13:26
Bagikan

Bisnis.com, JAKARTA — Tidak peduli berapa banyak perjalanan yang telah Anda lakukan saat Anda masih lajang, ada sesuatu yang istimewa ketika bepergian berdua dengan seseorang yang Anda sukai.

Anda dan pasangan dapat menjelajahi tempat-tempat paling romantis di dunia.

Baik Anda merayakan hari jadi, pergi berbulan madu, atau sekadar mencari tempat liburan yang dibangun untuk dua orang, rencanakan perjalanan Anda dengan tempat wisata romantis di Indonesia yang cocok untuk Valentine berikut ini

1. Pulau Cinta, Gorontalo

Lokasi dan alamat Pulau Cinta atau Pulo Cinta Eco Resort berada di Kabupaten Boalemo, Provinsi Gorontalo. Pulau ini disebut-sebut memiliki keindahan layaknya Pulau Maldives, orang-orang biasa menyebutnya sebagai Maldives-nya Indonesia. Hal tersebut bukanlah tanpa alasan, karena memang Pulau Cinta memiliki laut biru yang bening ditambah lagi resortnya dibentuk menyerupai lambang love.

2. Dusun Bambu, Lembang

Area dusun bambu yang ada di sini terhitung luas, dan di tata dengan baik. Tersedia area kuliner, restoran unik, berbagai permainan, tempat menginap berupa villa dan glamping, dan juga taman terbuka yang luas. Anda bisa reservasi makan di beberapa resto yang tersedia yaitu Resto Purbasari, Resto Burangrang, dan Resto Lembur Urang.

3. Kampung Sampireun, Garut

Kampung Sampireun mulai terkenal sebagai tempat berbulan madu yang seru. Kampung tersebut merupakan kampung tematik yang didesain cantik dengan berbagai fasilitas wisata. Konsepnya anti mainstream yaitu hampir sama seperti Dusun Bambu Lembang yang ada di Bandung. Pesona keindahan dan spot wisatanya akan memanjakan siapa saja yang mengunjunginya untuk berlibur.

4.  Oro-Oro Ombo, Batu

Desa yang terletak Kota Batu, Jawa Timur ini memiliki banyak potensi wisata didukung dengan udaranya yang sejuk, mulai dari wisata Air Terjun Coban Rais, Batu Night Spectacular, Jatim Park 2 hingga Museum Angkut. Desa ini juga dikenal dengan ratusan homestay yang memiliki suasana asri, nyaman dan sejuk.

5. Takabonerate, Sulawesi Selatan

Salah satu dari 7 Taman Nasional Laut yang dimiliki Indonesia ini berada di ujung semenanjung Pulau Sulawesi, tepatnya di Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan. Taman Nasional ini termasuk ketiga terbesar di dunia.  Bagi pecinta olahraga selam maka akan menyukai tempat ini, karena beberapa titik penyelaman di sini sangat patut dicoba sensasinya.

6. Angel Billabong Nusa Penida.

Tempat ini banyak dikenal oleh wisatawan dengan nama Angels Billabong. Angels artinya bidadari. Sementara Billabong artinya sungai yang buntu. Kolam lembah Angel’s Billabong berada sedikit lebih tinggi dari bibir laut lepas, sehingga membuat tempat ini seolah langsung menyatu dengan lautan. Airnya sangat jernih sehingga kamu bisa melihat ikan-ikan kecil berenang terjebak di dalamnya.

7. Gili Nanggu, NTB

Gili Nanggu hanya memiliki satu penginapan, yang tentu saja membuat pasangan manapun yang berkunjung akan merasa lebih intim. Bonus menginap di pulau ini adalah, kamu akan menikmati Sunset dan Sunrise dalam satu tempat. Selain itu, secara geografis, Gili Nanggu terletak diantara peralihan arus air hangat Samudera Pasifik yang memiliki kadar asin yang rendah dengan air Samudera Hindia.

Bagikan

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro