Bisnis.com, JAKARTA - Saat puasa tubuh menahan untuk tidak makan dan minum mulai dari subuh hingga magrib.
Selama itu, tubuh kekurangan cairan dan membutuhkan energi yang cukup agar tidak lemas dalam menjalankan ibadah puasa.
Asupan makanan dan minuman bergizi saat sahur merupakan hal yang penting untuk menambah nutrisi dalam tubuh agar tidak lemas saat beraktivitas diluar ruangan.
Oleh karena itu penting untuk mengatur dan memperhatikan makanan yang akan masuk kedalam tubuh saat sahur.
Berikut tips agar tubuh tidak lemas saat puasa:
1. Perbanyak minum air putih
Tubuh menahan makan dan minum selama 12 jam dan saat itu pula tubuh kekurangan cairan.Kebutuh cairan setiap orang rata-rata mencapai 2 liter setiap hari. Hal tersebut air putih menjadi salah satu konsumsi penting saat menjalani ibadah puasa agar tidak kekurangan cairan.
Agar tubuh tidak lemas saat puasa konsumsi air putih yang cukup sesuai anjuran 2 liter setiap harinya dan hindari minuman yang mengeluarkan cairan lebih cepat seperti kopi, teh, dan soda sehingga tubuh tidak akan mudah haus saat puasa.
2. Konsumsi Buah dan Sayur
Mengkonsumsi buah dan sayur saat sahur menjadi salah satu asupan yang penting untuk menjaga tubuh agar tidak lemas. Asupan seimbang dari serat dan sayur yang cukup dapat mencegah terjadinya gangguan pencernaan. Kandungan vitamin yang terdapat dari buah dapat menjaga daya tahan tubuh selama puasa.
3. Konsumsi Karbohidrat Kompleks
Karbohidrat yang cukup menjadi sumber energi bagi tubuh. Nasi menjadi salah satu sumber karbohidrat yang sering dikonsumsi namun Anda dapat mengganti karbohidrat menjadi lebih kompleks dengan gandum utuh, oatmeal, kacang-kacangan dan beras merah yang dapat menahan tubuh lebih lama dari rasa lapar dan tidak membuat lemas.
4. Hindari Makanan Pedas, Gorengan dan Santan
Saat puasa tubuh tidak makan dan minum dalam waktu 12 jam, dan saat itu pula perut kosong tidak terisi apapun yang membuat tubuh rawan terkena penyakit maag. Mengkonsumsi makanan pedas, gorengan, dan santan tidak dianjurkan ketika sahur maupun berbuka. Ketiga makanan ini dapat membuat perut menjadi panas saat berpuasa dan menyebabkan penyakit maag serta dapat mengiritasi tenggorokan dan menimbulkan panas dalam.
5. Makanan Instan
Makanan instan menjadi salah satu andalan setiap orang karena mudah diolah saat sahur dan tidak memerlukan banyak waktu. Namun, makanan instan ini bukan makanan yang dianjurkan karena bahan-bahan yang terkandung mengandung pengawet dan pewarna yang tidak ik bagi tubuh serta dapat menimbulkan rasa lapar lebih cepat karena kandungan gizi yang kurang di dalamnya.
6. Protein Seimbang
Protein menjadi makanan pokok yang harus dikonsumsi agar tubuh menjadi lebih sehat. Protein bisa didapatkan melalui ikan, ayam, daging, seafood dan protein nabati melalui tempe, tahu, kacang-kacangan dan biji-bijian. Agar puasa tidak lemas anda harus mengkonsumsi makanan seimbang dengan karbohidrat kompleks, protein, sayur dan buah untuk menahan rasa lapar lebih lama dan tidak membuat lemas.
7. Tidur yang cukup
Tidur menjadi salah satu energi yang dibutuhkan tubuh untuk melakukan aktivitas kembali di pagi hari. Saat puasa tubuh bangun lebih cepat dan kekurangan tidur, untuk itu begadang sangat dilarang ketika sedang menjalankan ibadah puasa. Buatlah tidur berkualitas semaksimal mungkin agar tubuh tetap bugar saat menjalankan aktivitas di pagi hari.
8. Berbuka puasa secukupnya
Sebagian orang berbuka puasa dengan makan secara berlebihan. Kebiasaan ini perlu dihindari agar tidak membuat tubuh kekenyangan sehabis makan, kelelahan serta mengantuk. Cobalah untuk berbuka secukupnya dan dilakukan berlanjut setelah beberapa jam agar tidak membuat lemas dan sakit perut akibat kekenyangan.