Olahraga Yoga/Jibiphoto
Fashion

HASIL SURVEI: Kesadaran Hidup Sehat Masyarakat Meningkat

Anggara Pernando
Jumat, 13 November 2015 - 04:31
Bagikan

Bisnis.com, Jakarta-- Dibanding tahun lalu tingkat kesadaran untuk hidup sehat masyarakat Indonesia lebih meningkat. Berdasarkan survei yang digelar Sun Life Financial bersama Ipsos empat dari lima orang di Indonesia merasa dirinya sehat.

Sebanyak 73% masyarakat menempatkan kesehatan pribadi menjadi isu nomor satu dalam prioritas hidup. Jumlah ini meningkat 19% dari indeks yang sama tahun lalu.

Elin Waty, Presiden Direktur PT Sun Life Financial Indonesia mengatakan sayangnya kesadaran itu tak diikuti dengan perilaku hidup sehat. Sepertiga dari total jumlah penduduk Indonesia menunjukan kebiasaan tidak sehat seperti kurang tidur, merokok hingga tidak berolahraga dengan teratur.

"Pemahaman ini akan menjadikan kami dapat menciptakan produk asuransi jiwa dengan insentif dan manfaat yang lebih disesuaikan," kata Elin di Jakarta, Kamis (12/11/2015).

Selain itu Elin mengatakan indeks ini juga berfungsi mendorong motivasi bagi masyarakat untuk meningkatkan kualitas kesehatan. Hasil temuan juga diharapkan menjadi perhatian sehingga menghindari membengkaknya biaya kesehatan di masa mendatang.

Survei dilakukan di sembilan negara Asia yakni China, Hong Kong, India, Indonesia, Malaysia, Filipina, Singapura, Thailand dan Vietnam.

Penelitian ini juga mencatat tiga penyakit yang dikhawatirkan oleh masyarakat paling tinggi yakni Diabetes, serangan jantung serta gangguan pernafasan. Selain itu penelitian ini juga mengidentifikasi enam perilaku untuk mengelompokan pandangan mereka menuju sehat.

Di Indonesia keenam kelompok ini terdiri dari kelompok merasa telah dikarunia kesehatan (36%), Pemula Gaya Hidup Sehat (10%), mereka yang rajin olahraga hingga meditasi (15%), kelompok hedonis yang lebih mengutamakan menikmati hidup (9%), mereka yang tidak fokus dalam berusaha namun mengakui kesehatan itu pensting (10%), serta generasi O (21%). Generasi O ini merupakan sebutan untuk para pekerja keras yang memiliki hambatan untuk sehat. Umumnya muda, mapan dan memiliki anak.

Bagikan

Tags :


Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terkini

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Terpopuler

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro